Jakarta, Gesuri.id - Wakil ketua Fraksi DPRD Provinsi Lampung, Budhi Condrowati mengatakan, pihaknya mendapat instruksi dari DPP untuk membantu dan berjuang memenangkan calon yang diusung PDI Perjuangan di Pilkada 2024.
"Seluruh fraksi baik tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota mendapat instruksi tegas, wajib hukumnya membantu dan memenangkan calon kepala daerah dan Gubernur yang diusung PDI Perjuangan dan tidak ada tawar-menawar dan kami siap berjuang," ujarnya yang juga jubir Fraksi PDI Perjuangan Lampung, Selasa (1/9).
Baca: Ganjar Pranowo Yakin Andika-Hendi Akan Menang di Pilgub Jateng
Anggota DPRD Provinsi dari Dapil 6 Lampung ini juga menekankan, kader partai harus tegak lurus jangan menceng-menceng dalam mendung calon Pilkada 2024 yang diusung PDI Perjuangan.
"Tentu semua anggota Fraksi punya basis suara masing-masing, seperti saya di Dapil 6 saya punya basis suara disana dan nanti saya akan turun dapil untuk mengajak masyarakat memilih Cakada 2024," tuturnya.
Terkait langkah yang akan dilakukan fraksi apakah beriringan dengan tim pemenangan cakada atau berbagai tugas, Condro mengatakan melihat kondisi di lapangan.
"Kita lihat kondisinya ada yang kampanye bareng, ada juga yang geriliya sendiri, intinya kami akan bergerak memenangkan Pilkada 2024," ucapnya.
Baca: Mengulik Gaya Kepemimpinan Transformasional Ganjar Pranowo
Condro berharap, masyarakat di Dapilnya memaknai Pilkada 2024 ini dengan damai.
"Harapannya masyarakat jangan terpancing sehingga terjadi bentrok, karena momentum Pilkada selalu diwarnai dengan beda pilihan, oleh karena itu pandai-pandailah, jangan sampai ada keributan apalagi hingga berkepanjangan, menang kalah dalam kontestasi itu biasa tapi persaudaraan persahabatan kita nomor satukan," pungkasnya.