Jakarta, Gesuri.id - DPD PDI Perjuangan Papua Selatan siap menghadapi pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Boven Digoel.
Hal ini menyusul putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mendiskualifikasi Calon Bupati pada Pasangan Calon Nomor Urut 3 Kabupaten Boven Digoel dari kepesertaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Kabupaten Boven Digoel Tahun 2024.
BaCa: Ganjar Pranowo Harap Masalah Gas Melon Cepat Tuntas
Dengan putusan Mahkama Konstitusi ini maka pilkada Bupati dan Wakil Bupati Boven Digoel akan dilakukan pemungutan suara ulang sehingga PDI Perjuangan akan siap untuk menghadapi PSU tersebut.
Sebagai Partai Politik yang juga mengusung pasangan calon maka menurut Ketua DPD PDI Perjuangan Papua Selatan Edoardus Kaize partai yang dipimpinya akan kembali memberikan dukungan penuh penuh kepada pasangan calon yang diusung sebelumnya.
" Saya minta struktur Partai di Proivinsi Papua Selatan maupun di Kabupaten Digul agar Bersama pasangan calon yang diusung untuk terus bekerja dan mampu merebut hati rakyat pada PSU nanti,” Ujar Edoardus Kaize kepada rri.co.id pada hari Rabu,26/2/2025.
Menurut Edoardus Kaize, dari lima daerah di wilayah Papua Selatan pada pegelaran Pilkada 2024 silam, PDI Perjuangan memenangkan kontestasi Pilkada di dua daerah masing-masing Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Selatan. Serta Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Asmat.
BaCa: Ganjar Pranowo Dukung Efisiensi Anggaran
Terlepas dari hasil Pilkada 2024 silam, Edoardus Kaize yang kini menjabat anggota Komisi 4 DPR-RI ini mengapresiasi kinerja semua Lembaga penyelenggara dan pengawas Pilkada 2024 yang telah menyelenggarakan pilkada secara baik. Buktinya tidak terdapat insiden yang mencederai pesta rakyat lima tahunan pemilihan kepala daerah 2024.
“ Sebagai putera asli Papua Selatan saya menghargai kinerja semua Lembaga negara termasuk TNI/Polri dan tentunya masyarakat yang telah ikut menjaga iklim politik sehinga Papua Selatan tetap damai, secara khusus saya berterima kasih kepada konstituen PDI Perjuangan dan masyarakat secara umum yang telah memberikan suara kepada kader PDI Perjuangan yang bekontestasi pada Pilkada silam,” Ucap Edoardus Kaize.