Ikuti Kami

Calon Bupati Wonogiri, Setyo Sukarno Mengaku Sewaktu Muda Tak Terbesit Terjun ke Dunia Politik

Setyo menjadi bakal calon bupati yang berpasangan dengan Imron Rizkyarno, politisi Gerindra Wonogiri.

Calon Bupati Wonogiri, Setyo Sukarno Mengaku Sewaktu Muda Tak Terbesit Terjun ke Dunia Politik

Jakarta, Gesuri.id - Wakil Bupati Wonogiri, Setyo Sukarno menjadi salah satu kontestan di pemilihan bupati dan wakil bupati Wonogiri pada Pilkada 2024.

Setyo menjadi bakal calon bupati yang berpasangan dengan Imron Rizkyarno, politisi Gerindra Wonogiri. Keduanya diusung oleh PDI Perjuangan, Gerindra, PAN dan Nasdem.

Siapa sangka, sewaktu muda Setyo Sukarno mengaku tak pernah terbesit di pikirannya akan menjadi calon bupati, bahkan pikiran akan terjun ke dunia politik pun tak ada.

Hal itu disampaikannya dalam podcast bersama TribunSolo.com yang tayang di YouTube pada, Rabu (4/9/2024). Ia mengaku, Setyo muda tak pernah terpikir untuk berkecimpung di politik.

"Mungkin darah politik saya dari almarhum bapak yang begitu kuat yang akhirnya memunculkan itu dan itu terbawa ke waktu," ujarnya.

Meski begitu, sewaktu kuliah ia cukup aktif di organisasi. Bahkan ketika SMA, ia juga sudah ikut berkampanye.

"Saat itu namanya PDI, itu juga pernah gitu. Sehingga kalau ketertarikan pada partai politik tapi murni kepada ketertarikan partai politik, tidak pernah terbesit akan menjadi anggota dewan akan menjadi calon Bupati dan menjadi wakil bupati," kata Setyo.

Ia bercerita menjadi wakil bupati pun sebenarnya bukan keinginannya. Pada saat itu, Setyo sendiri sebenarnya menjabat sebagai Ketua DPRD Wonogiri periode 2019-2024.

Sementara rekomendasi PDI Perjuangan untuk pikada turun pada Joko Sutopo dan Sriyono yang keduanya merupakan kader PDI Perjuangan.

"Pak Sriyono kebetulan sakit. Akhirnya beliau kan mengundurkan diri, saat itu akhirnya ya saya ditunjuk untuk mendampingi Pak Bupati. Ya sebagai kader partai saya harus tunduk kepada keputusan partai," katanya.

Seiring berjalannya waktu, imbuh dia, ia mendapatkan tugas dari partai sebagai calon bupati Wonogiri 2024, setelah menjabat Wakil Bupati Wongiri.

"Alhamdulillah mendapatkan kepercayaan partai untuk diusulkan satu-satunya untuk calon Bupati Wonogiri," pungkasnya.

Sumber: solo.tribunnews.com

Quote