Jakarta, Gesuri.id - Politikus PDI Perjuangan Chico Hakim mengaku hubungan ketua umum partainya, Megawati Sukarnoputri dengan Prabowo Subianto, tetap harmonis, kendati keduanya tidak sekubu pada Pemilu 2024.
Untuk itu, Chico beranggapan pertemuan kedua tokoh itu adalah hal lazim, sebab hubungan keduanya baik-baik saja.
Megawati dan Prabowo diagendakan bertemu pada momentum Lebaran 2024.
“Bu Mega dan Pak Prabowo sendiri tidak pernah mempunyai masalah,” kata Chico kepada wartawan, Senin (8/4/2024).
Hubungan baik Megawati dengan Prabowo, kata Chico, juga berlanjut ke hubungan antara PDI Perjuangan dengan Gerindra.
Kedua partai besar itu ia klaim selalu seiring sejalan.
Selama ini mereka rukun dan tetap harmonis, mengingat ada kesamaan ideologi partai.
“Begitu juga hubungan PDI Perjuangan dengan Gerindra (tak ada masalah)," imbuh Chico.
Chico kemudian meminta berbagai pihak agar wacana pertemuan Megawati dan Prabowo tidak digembar-gemborkan, apalagi digoreng menjadi isu politik yang memantik polemik.
“Pertemuan antara Ibu Mega dan Pak Prabowo saya rasa juga bukan suatu hal yang harus digembar-gemborkan, seakan-akan itu suatu hal yang besar,” ucapnya.