Ikuti Kami

Danang Maharsa Siap Akomodasi Kegiatan Anak Muda di Sleman

Danang berjanji untuk mengakomodasi berbagai kegiatan generasi muda ke arah yang positif, mandiri dan memiliki daya saing yang tinggi.

Danang Maharsa Siap Akomodasi Kegiatan Anak Muda di Sleman
Calon Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa.

Jakarta, Gesuri.id - Calon Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa memaparkan gagasan tentang arti penting peringatan sumpah pemuda bagi generasi muda.

Berbagai pertanyaan tentang program ke depan, mulai dari masalah lowongan pekerjaan, pembangunan hingga pencegahan aksi kejahatan jalanan dilontarkan kepada calon wakil bupati petahana ini.

Baca: Ganjar Pranowo: Dari Pengacara hingga Gubernur

Menurut Danang, peringatan sumpah pemuda menjadi momentum anak-anak muda untuk menyambut Indonesia Emas di 2045. Ia berjanji untuk mengakomodasi berbagai kegiatan generasi muda ke arah yang positif, mandiri dan memiliki daya saing yang tinggi.

Sebagai contoh, sambung dia, untuk lowongan kerja sudah menyiapkan program Kersaku Sembada. Ini disiapkan bagi pemuda untuk bekerja sambil kuliah di Perusahaan yang menaungi.

“Program ini bagian untuk meningkatkan komptensi yang dimiliki pekerja,” kata Danang saat menghadiri acara peringatan sumpah pemuda bertajuk Sumpah Pemuda dan Tantangan di Era Pilkada, Inspirasi untuk Sleman di Sunset Coffee, Nologaten, Kalurahan Condongcatur, Depok, Selasa (29/10). 

Di sisi lain, ia juga akan mendorong generasi muda untuk menjadi enterpreuner yang berbasis dengan ketrampilan informasi dan teknologi. 

Baca: Lima Kelebihan Gubernur Ganjar Pranowo

“Mindset sekarang harus dirubah tidak hanya mencari pekerjaan, tapi bagaimana membuka peluang pekerjaan dengan modal kreativitas yang dimiliki. Ini yang akan dikembangkan dengan menciptakan pengusaha muda dengan basis ketrampilan IT,” ungkapnya.

Adapun berkaitan dengan masalah klitih atau kejahatan jalanan, Danang berpendapat aksi dilakukan karena energi yang berlebihan yang dimiliki anak-anak muda. Oleh karena itu, akan memperbanyak kegiatan olahraga dan seni guna memfasilitasi kegiatan anak-anak muda di Sleman.

“Kegiatan seni dan olahraga ini penting sebagai sarana menyalurkan semangat anak-anak muda agar mendapatkan kegiatan yang positif,” katanya.

Quote