Jakarta, Gesuri.id - Jelang pengumuman resmi Pemilihan Legislatif 2024, Daerah Pemilihan Jateng X DPR RI berubah menjadi arena pertarungan politik yang ketat.
Di antara tujuh calon legislatif yang berkompetisi, Dede Indra Permana diprediksi jadi satu-satunya caleg PDI Perjuangan yang lolos ke Senayan.
Ia juga petahana yang berhasil mempertahankan kursinya. Daerah Pemilihan Jateng X meliputi Kabupaten Pekalongan, Batang, Pemalang, dan Kota Pekalongan.
Hingga Kamis (7/3/2024) kemarin, 81 persen data sudah terkumpul di Komisi Pemilihan Umum.Dari total 11.049 tempat pemungutan suara, sudah masuk data dari 7.869 TPS.
Partai Golkar sementara ini memimpin dengan 255.075 suara, diikuti oleh PKB dengan 206.313 suara, dan PDI Perjuangan dengan 184.300 suara. Gerindra dan PAN juga tidak ketinggalan, dengan masing-masing meraih 117.784 dan 66.776 suara.
Metode Sainte Lague, yang dipilih sebagai panduan alokasi kursi parlemen, menyoroti beberapa nama yang berpotensi kuat masuk Senayan adalah Dede Indra Permana Soediro, yang dengan 77.220 suara.
Kemudian Ashraff Abu dari Golkar dengan 125.429 suara dan Doni Akbar dengan 86.278 suara. PKB mengandalkan Bisri Romly dan M Hanif Dhakiri, sementara Gerindra dan PAN berharap pada Ramson Siagian dan Saeful Arif. Lalu PKS dengan Rizal Bawazier-nya.