Jakarta, Gesuri.id - Pelaksanaan pemungutan suara pemilihan kepala daerah (pilkada) Yogyakarta digelar serentak di 651 TPS. Sesuai agenda yang ada, dokter Hasto Wardoyo memberikan suara di TPS 02, Giwangan Yogyakarta.
Agnes Ismiyati Ketua KPPS di TPS 02 memimpin pembacaan janji dan membuka pelaksanaan pemungutan suara tepat pukul 07.00 WIB
"Ada 582 surat suara yang tersedia, seluruh petugas dan saksi siap laksanakan pemungutan suara sesuai jadwal," kata Agnes Ismiyati, Rabu (27/11).
Baca: Ganjar Suntik Semangat Kader Banteng Kabupaten Malang
Sebelum pemungutan suara dimulai, Ismiyati, Ketua KPPS ingatkan untuk yang membawa tas dan HP agar dititipkan terlebih dahulu ke tempat penitipan.
Dokter Hasto Wardoyo, calon Wali kota nomor urut 2 datang ke TPS 02 pada pukul 8.10 WIB beserta istri. Sebelum memberikam hak pilih, dokter Hasto Wardoyo menyapa warga masyarakat dan terlihat berbincang akrab.
"Saya optimis dan antusias, meski tidak ambisius, mohon doa agar pilkada berjalan lancar aman sukses baik untuk masyarakat Yogyakarta,' kata dokter Hasto Wardoyo.
Dokter Hasto Wardoyo mengapresiasi atas seluruh dukungan yang ada dari masyarakat Yogyakarta. Diakui di masa tenang ini, dirinya diminta untuk tidak tidur dan memastikan dalam pilkada tak ada aksi money politics atau politik uang.
"Sampai semalam kita terus pantau dan pastikan tidak ada politik uang di pilkada Yogyakarta. Setelah mencoblos, saya masih ada pekerjaan pelayanan kepada masyarakat di hari Rabu seperti biasanya," kata dokter Hasto Wardoyo.
Baca: Ganjar Temui Rudy di Kota Solo, Ini yang Dibahas
Ketua DPC PDI Perjuangan Yogyakarta, Eko Suwanto menyatakan hadirnya optimisme paslon nomor urut 2, Hasto Wardoyo dan Wawan Harmawan sebagai calon Walikota dan Wakil Walikota Yogyakarta bukan tanpa alasan. Pilihan berkampanye dengan cara menyapa warga masyarakar di 169 kampung dengan pemeriksaan kesehatan gratis banyak direspon positif.
"Terima kasih kepada seluruh tim pemenangan, relawan dan kader PDI Perjuangan yang bekerja keras mewujudkan pilkada Yogyakarta berjalan aman dan lancar. Yogyakarta butuh pemimpin seperti sosok yang melayani dan mampu membahagiakan hatinya rakyat," kata Eko Suwanto