Ikuti Kami

Edy Rahmayadi Berpeluang Diusung PDI Perjuangan, Jika Terdaftar sebagai Kader

Pernyataan ini disampaikan oleh Pengurus DPD PDI Perjuangan Sumut, Sutrisno Pangaribuan menyusul pernyataan politik dari Edy Rahmayadi.

Edy Rahmayadi Berpeluang Diusung PDI Perjuangan, Jika Terdaftar sebagai Kader

Medan, Gesuri.id - Partai berlambang banteng hitam berwarna merah, PDI Perjuangan memberikan kesempatan bagi mantan Pangkostrad, Edy Rahmayadi untuk mendapatkan dukungan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) tahun 2024.

Pernyataan ini disampaikan oleh Pengurus DPD PDI Perjuangan Sumut, Sutrisno Pangaribuan menyusul pernyataan politik dari Edy Rahmayadi yang menyatakan kesiapannya untuk kembali maju dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Sumut 2024.

Menurut Sutrisno, kebijakan yang telah lama dijalankan oleh PDI Perjuangan adalah mendukung kader-kader partai untuk maju dalam kontestasi politik.

Hal ini telah menjadi tradisi yang konsisten dilakukan oleh PDI Perjuangan dalam Pemilihan Gubernur Sumatera Utara sejak adanya pemilihan langsung kepala daerah oleh rakyat.

“Artinya, PDI Perjuangan dapat mengusung pasangan calon tanpa harus melakukan koalisi dengan partai lain,” terang Sutrisno saat dikonfirmasi, Senin (25/3/24).

Meskipun begitu, Sutrisno menegaskan kemungkinan bagi Edy Rahmayadi untuk mendapatkan dukungan dari PDI Perjuangan masih sangat terbuka.

Dia juga menjelaskan syarat formal yang harus dipenuhi oleh Edy Rahmayadi jika ingin mendapat dukungan dari PDI Perjuangan adalah dengan mendaftar sebagai kader partai.

“Jika ingin mendaftar sebagai kader,” terang Sutrisno.

Diketahui, Edy Rahmayadi bukanlah seorang politikus dan namanya tidak terdaftar sebagai anggota partai politik manapun di Sumatera Utara.

Namun demikian, Edy Rahmayadi yang merupakan mantan Pangkostrad dan mantan Pangdam I/Bukit Barisan, sering dikaitkan dengan beberapa partai politik, termasuk PKS, Partai NasDem, Partai Demokrat, dan juga PDI Perjuangan. 

Sumber

Quote