Jakarta, Gesuri.id - Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo membawa pesan kesetaraan untuk perempuan dan juga kepada penyandang disabilitas.
“Jadi saya angkat dalam kampanye saya, satu kesetaraan terkait dengan peran perempuan mulai dari askes pendidikan, pekerjaan, termasuk hak-hak perempuan yang mesti mereka dapatkan,” ujar Ganjar berkampanye di Makassar, tepatnya di Upperhills Convention Hall, Selasa (30/1).
BaCa: Lima Kelebihan Gubernur Ganjar Pranowo
“Kedua, penyandang disabilitas mulai dari pendidikannya sama, lapangan pekerjaannya termasuk pelatihan yang diharapkan. Ini isu-isu yang menurut saya menjadi penting agar semua punya hak, tanggung jawab yang sama,” tambahnya.
Menurut Ganjar, penyandang disabilitas dan perempuan itu juga adalah warga negara Indonesia yang menjadi tanggungjawab negara.
“Ini yang mesti kita perjuangkan untuk Indonesia ke depan,” ucapnya.
Selain itu, ia juga fokus pada tata kelola pemerintahan yang baik, tanpa korupsi, kolusi dan nepotisme.
BaCa: 3 Bandara Dibangun di Era Ganjar
“Ada harapan besar masyarakat bahwa Indonesia menuju masa depan. Tata kelola pemerintahnya mesti baik. Negeri tanpa korupsi, kolusi dan nepotisme. Negeri yang taat akan aturan. Negeri yang punya peradaban yang tinggi. Tentu itu ekspektasi yang luar biasa,” papar Ganjar.
Meski demikian, dalam praktiknya saat ini kata Ganjar, masih banyak persoalan salah satunya ekonomi di beberapa tempat yang ia temui.