Ikuti Kami

Ganjar Pranowo Disambut Meriah di Serang

Sebuah ikat kepala adat khas Banten lalu disematkan ke kepala Ganjar.

Ganjar Pranowo Disambut Meriah di Serang
Calon Presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo.

Serang, Gesuri.id - Calon Presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo datang ke kantor partai di Serang, disambut ribuan kader dan simpatisan yang sudah menanti sejak pagi hari.

Ganjar tiba setelah sebelumnya terbang dari Kota Semarang, Jawa Tengah, lalu mendarat di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang. Dari bandara, Ganjar dan rombongan menaiki mobil dan tiba di Kantor PDI Perjuangan Banten, sekitar pukul 14.17 WIB, Sabtu (27/5).

Baca: Gibran Bakal Buat Acara Besar Bersama Ganjar Pranowo

Begitu tiba, teriakan “Ganjar, Ganjar, Ganjar” membahana, disambut dengan gelegar suara “Presiden, Presiden, Presiden”. 

Sebuah ikat kepala adat khas Banten lalu disematkan ke kepala Ganjar. “Ih ganteng banget sih Pak Ganjar,” teriak seorang gadis berbaju merah yang hadir di lokasi acara itu kepada Ganjar.

Kehadiran disambut para penari dan lantunan musik adat setempat. Tabuhannya mengiringi kehadiran samg capres.

Namun mendadak, barisan yang awalnya rapi menjadi padat.  Jajaran pengurus DPD PDI Perjuangan Banten yang awalnya menyambut di bagian depan, bersama Satgas Cakra Buana, seakan tak sanggup menahan antusiasme kader dan masyarakat yang mendadak memepet Ganjar. 

Massa berebut untuk menyapa, menyentuh, bersalaman, hingga sekedar swafoto atau selfie dengan sosok Ganjar di dalamnya. Di tengah suasana padat itu. Ganjar tersenyum dan berusaha menggapai tangan-tangan mengarah kepadanya, dan menyalaminya. 

Hal itu terus terjadi hingga Ganjar berjalan perlahan dengan dikawal Satgas Cakra Buama, ke Gedung Aula  Hj.Megawati Soekarnoputri yang terletak di belakang kantor DPD PDI Perjuangan Banten. Di sana, semakin banyak massa yang menyemuti Ganjar. Ribuan kader lainnya tetap menunggu dengan sabar di bawah 2 tenda besar yang sudah disiapkan oleh PDI Perjuangan Banten.

Ganjar dan massa lalu memasuki geudng aula yang sudah dipenuhi ribuan massa. Semuanya berusaha berebut bersalaman dan maupun mengambil video serta gambar Ganjar.

Baca: Hasto Pastikan Gibran Akan Lebih Rajin Komunikasi Dengan Ganjar

Sekitar 10 menit kemudian, suasana agak mereda dan Ganjar sudah duduk di kursi bagian depan. MC mengumumkan acara segera dimulai dan semua agar segera duduk tertib. Komando tersebut diikuti.

Acara diawali Pembacaan Ayat Suci Alquran, lalu diikuti menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan Pancasila, mars dan hymne partai, serta prosedur lain sesuai protokol acara kepartaian PDI Perjuangan.

Selain oleh jajaran DPD PDI Perjuangan Banten yang diketuai Ade Sumardi, sejumlah Ketua DPP PDI Perjuangan turut hadir saat konsolidasi pemenangan Ganjar di Banten. Yaitu: Ahmad Basarah, Sukur Nababan, Ribka Tjiptaning, dan Sri Rahayu. Juga anggota DPR RI daerah pemilihan Provinsi Banten seperti Rano Karno dan Marinus Gea.

Quote