Depok, Gesuri.id - Gerakan Peduli (GP) pendukung Ganjar Pranowo berdoa bersama ribuan janda dan anak yatim memperingati HUT Sumpah Pemuda dan hari ulang tahun Capres 2024 tersebut.
Ketua Panitia Acara Rando Wullur mengatakan kegiatan tersebut dihadiri oleh Gus Gus dari Jawa Tengah, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan juga bersama 1.000 anak yatim dan janda dilaksanakan oleh (GP).
"Sekelompok Masyarakat pendukung Ganjar Pranowo yang ada lebih dulu sebelum Pencapresan Ganjar Pranowo dan bukan merupakan suatu organisasi atau relawan partai atau politik murni, tapi berangkat daripada inisiatif individu gerakan peduli," ujar Rando kepada Poskota.co.id doa bersama di Atap Laju Cafe Jalan Ambon Blok H RT 2/13, Cinere, Kota Depok, Sabtu (28/10/2023).
Rando menambahkan, dalam Pencapresan ini tentu ada suatu transformasi menjadi dukungan kepada pak Ganjar Pranowo dan Mahfud setelah diresmikan sebagai Capres dan Cawapres. "Peserta yang hadir ada sebanyak 1.000 orang lebih dihadirkan dari lingkungan dan beberapa titik di Kecamatan yang ada di Kota Depok dari 11 Kecamatan dikirimkan melalui perwakilan," tuturnya.
Melalui doa bersama ini, dengan harapan pak Ganjar dapat menjadi pemimpin bangsa Indonesia yang amanah sekaligus mementingkan kepentingan rakyat. "GP memilih Ganjar sebelumnya sudah terlihat sebagai sosok dari track record nya sendiri memiliki integritas, kapasitas kompetensi, pengalaman sudah lengkap baik pernah menjabat di legislatif juga pemimpin daerah sehingga sudah siap untuk tampil di kancah Pilpres 2024," tuturnya.
Sementara itu dalam perolehan suara Ganjar di wilayah Jawa Barat khususnya Depok, Rando menyebutkan sangat optimis melihat daerah geografis sangat menantang dan juga ketat untuk kontestansi Capres dan Cawapres Ganjar - Mahfud akan menang tutupnya.
"Pesan Pak Ganjar dalam panggilan Vidcon depan anak yatim dan janda, serta para ulama kyai, gus dari Jawa Tengah yang hadir dalam acara mengucapkan rasa terima kasih terhadap dukungannya dan dirinya siap diamanahkan sebagai Presiden tentu warga Depok tentunya juga ramah-ramah dan sangat senang sekali," tuturnya.
Sedangkah bagi Ustadz Ahmad Athoillah atau Gus Ato asal Wonosobo, Jawa Tengah, mengatakan doa anak yatim piatu merupakan doa mustajab. "Doa dari anak yatim sangat mustajab khususnya dari teman-teman GP meskipun ada hajat minimal, tapi setidaknya tidak semata hal-hal yang sifatnya anak yatim pasti doa di mustajab," tambah Gus Ato.
Acara ini inisiasi dari GP, lanjut Gus Ato, dapat menjadi contoh peduli kepada anak yatim dan motivasi semangay untuk meraih cita-cita yang diharapkan. "Kesuksesan dapat banyak jika tumbuhkan kepedulian kepada anak yatim," katanya.
Ia yakin dengan pilihannya mendukung Ganjar Pranowo sebagai capres yang berpasangan dengan Mahfud MD. "Perbedaan dalam suatu pesta demokrasi pasti ada perbedaan. Tapi saya pribadi dukung ke Ganjar. Karena sosok sederhana, pluralism, berangkat dari orang kecil dan harkat martabat dan bangsa negara," tutupnya.