Jakarta, Gesuri.id - Sekretaris Umum (Sekum) Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) Nasyirul Falah Amru menyatakan dukungan putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yenny Wahid kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden Ganjar Pranowo-Mahfud MD, menunjukkan Ganjar-Mahfud membawa spirit anti diskriminasi dan anti radikalisme dari Gus Dur.
Tokoh yang akrab disapa Gus Falah itu mengungkapkan, ketika menjadi Anggota DPR-RI, Ganjar bersama rekan-rekannya mewujudkan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2006 tentang Kewarganegaraan.
Baca: 3 Bandara Dibangun di Era Ganjar
"Undang-undang ini sangat bersejarah, karena mengusung kesetaraan dan anti diskriminasi, nilai-nilai yang selalu diperjuangkan Gus Dur. Dan kontribusi pak Ganjar besar dalam penyusunan Undang-Undang ini," ungkap Gus Falah dalam keterangan tertulisnya, Senin (30/10).
Ketua Tanfidziyah PBNU itu melanjutkan, ketika memimpin Jawa Tengah, Ganjar juga tak berkompromi dalam melawan radikalisme. Empat tahun lalu Ganjar pernah menyisir seluruh sekolah di Jawa Tengah, dan menemukan tujuh kepala sekolah SMA/SMK/SLB yang terlibat dalam jaringan radikalisme.
Ganjar pun melakukan evaluasi tegas terhadap para kepala sekolah itu, agar mereka menanggalkan paham radikalnya.
Gus Falah mengungkapkan, komitmen Ganjar dalam memerangi radikalisme juga tampak tatkala kader PDI Perjuangan itu meneken Pergub Nomor 35 Tahun 2022 Tentang Pencegahan Dan Penanggulangan Ekstremisme Berbasis Kekerasan Yang Mengarah Pada Terorisme.
Baca: Abdy Jelaskan Kenapa Ganjar Pranowo Layak Jadi Presiden RI
Kebijakan itu pun mendapat apresiasi dari Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) RI.
"Jadi kebijakan anti radikalisme dari pak Ganjar itu sejalan dengan spirit Gus Dur dalam memperjuangkan Islam nusantara yang rahmatan lil 'alamin," tegas Gus Falah.
"Karena kesamaan nilai-nilai itulah yang membuat mbak Yenny serta keluarga Gus Dur mendukung Ganjar-Mahfud, sebab hanya pasangan ini yang terbukti membawa spirit Gus Dur," tambah putra dari ulama NU Ponorogo KH Amru Al Mu’tasyim itu.