Ikuti Kami

Hasbi Jayabaya Siap Berikan Perhatian Khusus ke UMKM di Kabupaten Lebak

Kalau UMKM-UMKM ini berjalan tentu akan membuka peluang pekerjaan bagi masyarakat di sekitarnya.

Hasbi Jayabaya Siap Berikan Perhatian Khusus ke UMKM di Kabupaten Lebak
Pasangan calon bupati dan wakil bupati Lebak nomor urut 1 Hasbi Jayabaya – Amir Hamzah.

Jakarta, Gesuri.id - Tim Pemenangan Pasangan calon bupati dan wakil bupati Lebak nomor urut 1 Hasbi Jayabaya – Amir Hamzah, Aad Firdaus mengatakan, Hasbi akan concern terhadap aktivitas produktivitas UMKM.

“Pak Hasbi akan mensupport produk unggulan lokal dengan memaksimalkan peran produktif UMKM. Penguatan UMKM dengan jaminan ketersediaan pasar,” kata Aad, di Rangkasbitung, Rabu (23/10).

Baca: Ganjar Pranowo Yakin Andika-Hendi Akan Menang di Pilgub Jateng

Produktivitas UMKM dengan dukungan yang diberikan, diyakini bakal berimbas kepada ketertarikan masyarakat untuk menghasilkan produk untuk dipasarkan.

“Kalau UMKM-UMKM ini berjalan tentu akan membuka peluang pekerjaan bagi masyarakat di sekitarnya,” jelas Ketua DPD Perindo Lebak ini.

Sementara itu, cabup Lebak nomor urut 2 Dede Supriyadi sesumbar mampu menuntaskan pengangguran dalam 5 tahun.

Dia akan memperbanyak badan usaha milik daerah (BUMD) sebagai salah satu strateginya.

“Saya akan bikin banyak BUMD. Lihat saja, ke depan itu pengangguran yang jumlahnya 54 ribu saya jamin 5 tahun selesai, enggak ada lagi yang menganggur,” ucap Dede.

Cabup yang diusung Partai NasDem ini berencana membentuk sepuluh BUMD prioritas. Perusahaan-perusahaan pelat merah tersebut ditargetkan mampu menyerap 30 ribu tenaga kerja.

Baca: Lima Kelebihan Gubernur Ganjar Pranowo

“Tentu SDM-nya kita benerin dulu, kita buat profesionalitas BUMD-nya, jangan sampai mentang-mentang saudara si anu main masukin padahal enggak bisa kerja,” katanya.

Di Pilbup Lebak 2024, Hasbi – Amir diusung 6 partai politik yakni PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai Demokrat, PPP, PKB dan Perindo.

Quote