Ikuti Kami

Ismawan Handoko Sebut Sudah Saatnya PDI Perjuangan Banjarnegara Miliki Bupati

"Ini adalah kerinduan yang telah lama dinantikan. Baru kali ini Banjarnegara memiliki calon bupati dan wakil bupati dari PDI Perjuangan."

Ismawan Handoko Sebut Sudah Saatnya PDI Perjuangan Banjarnegara Miliki Bupati

Jakarta, Gesuri.id - Sekretaris DPC PDI Perjuangan Banjarnegara, Ismawan Setya Handoko menekankan pentingnya momen Pilkada Banjarnegara 2024 sebagai waktu yang tepat bagi Banjarnegara untuk memiliki bupati dari partai sendiri.

"Ini adalah kerinduan yang telah lama dinantikan. Baru kali ini Banjarnegara memiliki calon bupati dan wakil bupati dari PDI Perjuangan," kata Ismawan saat memberikan pengarahan pada Rapat Kerja Anak Cabang Khusus (Rakerancabsus) Pemenangan Pilkada Banjarnegara dan Pilgub Jateng 2024 di Kecamatan Purwanegara, baru-baru ini.

Rakerancabsus tersebut dihadiri oleh pasangan calon Bupati Banjarnegara, dr. Bugar Wijiseno, serta jajaran pengurus PDI Perjuangan Banjarnegara, termasuk Wakil Ketua DPC, Wahju Djatmiko Al BS, SE, Sekretaris DPC, Ismawan Setya Handoko, SE, dan Plt Ketua PAC Kecamatan Purwanegara, Wahyuningsih, bersama kader dan pengurus dari seluruh ranting di Kecamatan Purwanegara.

Pada kesempatan tersebut, juga dilakukan deklarasi dukungan untuk memenangkan pasangan calon Gubernur Jawa Tengah, Andika Perkasa dan Hendar Prihadi (Andika-Hendi), serta pasangan calon Bupati Banjarnegara, dr. Bugar Wijiseno dan Fahmi Umar Irawan (Bugar-Fahmi).

Ismawan mengajak seluruh kader untuk bergerak bersama, gotong royong, demi memenangkan pasangan Bugar-Fahmi di Banjarnegara dan Andika-Hendi di Pilgub Jawa Tengah.

"Kerinduan masyarakat dan kader PDI Perjuangan untuk memiliki Bupati dan Wakil Bupati dari partai sendiri sudah mencapai puncaknya," jelas Ismawan. "Kami berharap kerinduan ini terwujud dalam kemenangan pada Pilkada 27 November 2024 mendatang."

Lebih lanjut, Ismawan menjelaskan bahwa selama ini Banjarnegara belum pernah memiliki calon bupati dari PDI Perjuangan, dan baru kali ini ada pasangan Bugar-Fahmi yang diusung partai. Ia juga menyinggung pentingnya memiliki tiga elemen kemenangan dalam politik: calon yang kompeten, dukungan kader, dan logistik yang memadai.

"Jika ketiga unsur ini ada, kemenangan akan lebih mudah diraih. Kita harus memastikan semuanya berjalan baik dan menyukseskan pencalonan ini," tegasnya.

Sebagai kader PDI Perjuangan, Ismawan mengingatkan, sudah menjadi tanggung jawab kader untuk memenangkan pasangan yang diusung partai, dengan mengedepankan semangat gotong royong yang menjadi warisan dari Proklamator.

"Gotong royong tidak selalu soal uang, tapi juga semangat dan dukungan bersama untuk mencapai tujuan kita," tambahnya.

Ismawan optimistis dengan dukungan suara yang kuat dari masyarakat Banjarnegara, yang hingga kini masih memberikan kepercayaan tinggi kepada PDI Perjuangan. Ia juga mengingatkan pentingnya mengajak keluarga, teman, dan tetangga untuk turut mendukung pasangan calon bupati.

Calon Bupati Banjarnegara, dr. Bugar Wijiseno, dalam kesempatan yang sama, menyampaikan harapannya agar Rakerancabsus ini menjadi pemicu semangat menuju Banjarnegara yang lebih sehat dan ekonominya kuat.

"Kita harus terus berkolaborasi antar kader partai pengusung dan menjalin silaturahmi untuk memperkuat semangat gotong royong," ujarnya. Ia juga mengajak seluruh kader untuk menerapkan metode getuk tular dalam menyebarkan semangat kemenangan.

Wakil bupati, Fahmi Umar Irawan, dan Plt Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Purwanegara, Wahyuningsih, turut mengungkapkan apresiasi atas kehadiran para pengurus DPC dan calon bupati. Wahyuningsih menjelaskan bahwa kader yang hadir pada acara tersebut mencapai 100 orang, berasal dari 13 desa di Kecamatan Purwanegara. 

Sumber: timesindonesia.co.id

Quote