Bolsel, Gesuri.id - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Provinsi Sulawesi Utara Fadli Tuliabu merapat ke PDI Perjuangan.
Salah satu alasan Fadli bergabung ke PDI Perjuangan, karena partai bergambar banteng moncong putih memiliki peluang karir politik yang lebih jelas.
Baca: H2M Optimistis Jadi Anggota DPR RI
"Saya bergabung dengan PDIP karena konstituen, kemudian peluang karir politik lebih besar," ungkap mantan kader Partai Demokrat ini di Bolsel, Rabu (18/07)
Fadli terlihat lebih percaya diri berjalan segaris dengan partai yang diketuai oleh Megawati Soekarnoputri.
Baca: Olly Ajak Masyarakat Sulut Tetap Jaga Toleransi
"Kita bersama PDIP," ucap Caleg dari Dapil I Bolaang Uki Helumo, kemudian mengangkat tangan bergaya metal.
Selasa (17/7) Fadli bersama-sama pengurus PDI Perjuangan telah mendaftarkan nama 20 orang Caleg termasuk dirinya di Kantor KPU Bolsel.