Solo, Gesuri.id - Puluhan warga tergabung Kader Serengan Bersatu menyatakan sikapnya bertekad mengawal rekomendasi DPP PDI Perjuangan dalam Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surakarta 2020.
"Kami mengajak segenap keluarga besar PDI Perjuangan Kota Surakarta, baik struktural maupun kultural, khususnya di Kecamatan Serengan untuk bersatu mengamankan dan mengawal rekomendasi partai," kata Teguh Muyono salaku koordinator Kader Serengan Bersatu pada acara silaturahmi di Violet Resto Serengan Solo, Sabtu (28/12).
Baca: Blusukan, Gibran Catat Banyak Aspirasi Masyarakat
Pada acara tersebut bakal calon wali kota dari PDI Perjuangan Gibran Rakabuming Raka hadir bersilaturahmi memenuhi undangan dari Kader Serengan Bersatu.
Menurut Teguh Mulyono, pihaknya bertekad serta mengajak semua elemen masyarakat Kota Solo, khususnya kader, anggota, simpatisan, dan keluarga besar PDI Perjuangan untuk menjaga Solo tetap adem, sejuk, aman, dan nyaman, serta kondusif.
Kader Serengan Bersatu juga memantapkan komitmen tegak lurus dalam bersikap dan bertindak di bawah kepemimpinan dan instruksi Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Ia mengapresiasi militansi dan loyalitas kader, anggota, maupun simpatisan PDI Perjuangan terhadap PDI Perjuangan, khususnya terhadap kepemimpinan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati.
"Kami siap sedia mendukung dan memenangkan Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surakarta yang telah memperoleh rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan," katanya.
Selain itu, Kader Serengan Bersatu solid beregerak dalam satu rampak barisan untuk melakukan kerja-kerja politik kerakyatan demi membesarkan partai dan untuk kesejahteraan rakyat.
Di samping itu, menjaga martabat partai dengan bersikap dan berperilaku santun dalam berpolitik dengan kesadaran politik rasional sebagaimana diajarkan dan diwariskan oleh Bung Karno.
Baca: Sudin Dukung Kader Internal Maju di Pilkada 2020
Dalam sekempatan itu, Gibran Rakabuming menyatakan terima kasih dan mengapresiasi pertemuan silaturahmi yang digelar Kader Serengan Bersatu.
Gibran menyatakan tekadnya untuk membuat Kota Solo lebih baik lagi sekaligus berharap PDI Perjuangan menjadi ujung tombak pemenangan baginya sebab semenjak reformasi bergulir, wali kota selalu berasal dari PDI Perjuangan.