Ikuti Kami

Mahfud Bakal Pindahkan Pengungsi Rohingya di Aceh ke Lokasi Aman

Para pengungsi itu akan dipindah ke tempat yang lebih aman setelah mereka diusir mahasiswa.

Mahfud Bakal Pindahkan Pengungsi Rohingya di Aceh ke Lokasi Aman
Cawapres Mahfud MD

Sidoarjo, Gesuri.id - Menko Polhukam Mahfud Md mengatakan pemerintah akan memindahkan 137 pengungsi Rohingya yang ditampung di Balai Meuseraya Aceh (BMA), Kota Banda Aceh. 

Para pengungsi itu akan dipindah ke tempat yang lebih aman setelah mereka diusir mahasiswa.

"Hari ini saya sudah mengambil keputusan dan tindakan agar pengungsi Rohingya itu ditempatkan di satu tempat yang aman," kata Mahfud Md di Pondok Pesantren Al-Khoziny seperti dilansir detikJatim, Kamis (28/12/2023).

Mahfud mengatakan polisi di Aceh telah dikerahkan untuk menjaga keamanan para pengungsi Rohingya. Dia berharap peristiwa pengusiran itu tidak terulang.

"Saya sudah berpesan agar aparat keamanan menjaga (para pengungsi) karena ini soal kemanusiaan, soal kemanusiaan," jelasnya.

"Satu ditempatkan di gedung PMI (Palang Merah Indonesia), sebagian lagi ditempatkan di gedung Yayasan Aceh. Saya sudah koordinasi dengan Ketua PMI pusat Pak Jusuf Kalla," imbuh Mahfud.

Dia mengatakan orang-orang Rohingya itu tak bisa pulang ke negaranya. Dia mengatakan pemerintah berkoordinasi dengan UNHCR terkait nasib para pengungsi tersebut.

Sebelumnya, sejumlah mahasiswa mengangkut paksa 137 pengungsi Rohingya yang ditampung di Balai Meuseraya Aceh (BMA), Kota Banda Aceh, Rabu (27/12). Mereka dibawa ke Kantor Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Aceh dengan dua truk.

Quote