Jakarta, Gesuri.id - Cawapres nomor urut 3 Mahfud Md menerima deklarasi dukungan dari kelompok santri dan ulama yang menamakan diri sebagai 'Barisan Lauhul Mahfud'.
Dukungan ini diterima Mahfud saat berkunjung ke Pondok Pesantren Al-Quran Cijantung, Pamalayang, Ciamis.
Salah satu perwakilan santri memimpin langsung pembacaan deklarasi dukungan. Dalam pembacaan naskah deklarasi, para santri membuat barisan memanjang di hadapan Mahfud.
Setelah dibacakan, naskah deklarasi dukungan tersebut pun diberikan langsung kepada Mahfud. Mereka berharap pasangan Ganjar-Mahfud terpilih di pemilu 2024.
Adapun bunyi deklarasi dukungan kepada Mahfud Md sebagai berikut:
Dengan ucapan Bismillahirrohmanirrahim, kami para santri dan ulama dalam barisan lauhil mahfud sepriyangan timur dengan ini menyatakan bahwa:
1. Menjunjung tinggi pemilu yang jujur, adil, bebas dan rahasia secara damai
2. Mendukung penuh kepada bapak Prof Dr KH Mahfud Md sebagai calon Wakil Presiden Bapak H Ganjar Pranowo3. Bertekad bulat untuk memenangkan pasangan capres-cawapres Ganjar-Mahfud pada pilpres 2024.
Semoga kita diberikan rahmat dan pertolongan Allah.
Seperti diketahui, Cawapres nomor urut 3, Mahfud Md mendatangi Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Quran Cijantung, Pamalayang,Ciamis. Kedatangan Mahfud disambut langsung oleh pengasuh ponpes K.H Onur Muhammad dan Rais Syuriah K.H Muhammad Irfai Nahrowi.
Pantauan detikcom, Jumat (15/12/2023), Mahfud tiba di lokasi pukul 09.50 WIB. Mahfud datang mengenakan baju batik berwarna kuning disertai dengan peci hitam. Mahfud sempat terlihat dikalungi kain berwarna putih setibanya di lokasi.
Sesampainya, Mahfud langsung masuk ke dalam rumah K.H Onur Muhammad. Di sana, Mahfud terlihat berbincang dengan para kiai dan ulama ponpes sambil menikmati sajian makanan yang telah disiapkan.
Selesai berbincang, Mahfud diantar K.H Onur Muhammad untuk berkeliling ponpes. Mahfud pun dipanggil-panggil oleh seluruh santri yang hadir. Mahfud terlihat menyapa sekaligus bersalaman dengan beberapa santri.
"Pak Mahfud.. Pak Mahfud...," teriak para santri.
"Iyaa, iyaa," sapa Mahfud seraya menyalami santri.