Ikuti Kami

Mantap Maju Pilwali 2024, Andi Sololipu Bicara soal Calon Wakilnya

Ia merasa terkejut karena dirinya berhasil menduduki urutan pertama tersebut.

Mantap Maju Pilwali 2024, Andi Sololipu Bicara soal Calon Wakilnya

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kendari fraksi PDI Perjuangan Andi Sulolipu memantapkan dirinya untuk bertarung di pemilihan wali kota (PilwalI) Kendari 2024 mendatang.

Menurut Andi Sulolipu, usai melihat hasil polling yang dilakukan oleh Strawpoll dan dirinya berhasil menempati urutan pertama dengan perolehan total 26 persen disusul oleh kandidat lain, ia merasa terkejut karena dirinya berhasil menduduki urutan pertama tersebut.

Pada pemilihan pileg kemarin, dirinya enggan maju di pemilihan calon anggota legislatif (Pilcaleg) sebab ia sedang fokus untuk menatap kontestasi pemilihan Wali Kota Kendari 2024 mendatang.

“Kemarin memang saya tidak maju di Pilcaleg bukan karena saya tidak mau, tapi bahwa kita harus punya langkah politik yang jelas dan bismillah saya siap maju di pemilihan wali kota Kendari 2024 mendatang,” kata Andi Sulolipu.

Lebih lanjut, ia juga yakin semua kandidat calon termasuk dirinya pasti memiliki kans alias peluang yang besar untuk menang di Pilwali Kota Kendari selama memiliki hitungan yang rasional dan jelas, kemudian juga memiliki strategi yang diramu secara matang.

Terkait dengan Abdul Rasak yang pernah membersamainya, ia mengaku masih tetap membangun komunikasi dengan baik, namun dirinya dan Rasak juga masing masing sedang terus berbuat untuk meningkatkan elektabilitas masing- masing.

Hal itu dilakukan karena menurutnya, politik itu dinamis semua tergantung masyarakat Kota Kendari yang menilai seperti apa nantinya.

Kendati demikian, ia tidak menampik bahwa masih terus bersama dengan Rasak untuk berikhtiar, namun dirinya mengembalikan semua kepada Allah yang Maha Kuasa karena tidak ada yang tau apa yang akan terjadi kedepannya.

“Namun bahwa saya juga tidak pernah menutup komunikasi dengan siapapun juga, karena itu bagian dari silaturrahim antara saya dan siapapun dia, dan dari partai manapun dia, sepanjang itu untuk kebaikan kota yang kita cintai bersama yakni Kota Kendari,” ungkapnya.

Ia juga berharap seluruh kandidat calon Wali Kota Kendari yang akan maju nantinya untuk berpikir dan mengedepankan kebersamaan dan tidak menghalalkan segala cara.

“Sejauh ini juga komunikasi saya dengan teman teman di DPRD dan teman-teman partai lain juga cukup bagus dan terus kita bangun komunikasi seperti Golkar, PKS, NasDem, PAN, Perindo, PPP, Demokrat, dan utamanya di internal saya di PDI Perjuangan,” pungkasnya.

Andi Sulolipu juga menawarkan sejumalah program untuk masyrakat Kota Kendari ketika terpilih sebagai Wali Kota Kendari 2024, diantaranya adalah penanganan banjir, kesehatan, kesejahtraan masyarakat dan pningkatan bidang UMKM.

“Insyallah kita juga nanti akan fokus di sektor pendidikan dan juga menurunkan angka pengangguran di Kota Kendari. Itulah yang nanti menjadi semangat saya bersama pasangan saya nantinya di Pilwali 2024,” ujarnya

Andi Sulolipu juga menegaskan dirinya bukanlah kandidat yang senang berada di balik meja, namun ia tercipta dari lapangan yang akan terus terdorong turun langsung ke lapangan untuk melihat kondisional masyarakat Kota Kendari.

“Saya juga merupakan bagian dari perjuangan masyarakat, makanya semangat saya untuk terus berbuat dan turun langsung ke lapangan itulah yang akan menjadi dasar saya untuk maju sebagai calon wali kota kendari 2024 mendatang,” ucapnya.

Terakhir, ia juga kembali menegaskan secara kesiapan dirinya siap untuk bertarung di Pilwali 2024 dan membiarkan untuk masyarakat Kota Kendari menilai seperti apa ke depannya.

“Dari awal saya deklarasi bismillah saya siap maju di pilwalkot Kendari 2024 dan tidak ada kata mundur bahkan gentar sekalipun, kecuali semua kehendak dari Allah swt. Yang jelas apapun yang terjadi saya pasti akan maju selama itu ada ruang, ada cela dan yang terpenting adalah dukungan dari masyarakat Kota Kendari,” tutup Andi Sulolipu.

Sementara itu, sebelumnya, Abdul Rasak mengaku masih terus menjalin komunikasi bersama Andi Sololipu, serat masih akan bersama-samanya.

"Saya dengan pak Andi Sololipu itu masih sama-sama jalin komunikasi, masih fokus juga di karir politik," kata Abdlu Rasak saat diwawancarai beberapa hari lalu.

Diketahui, Abdul Rasak dan Andi Sololipu pernah berpasangan pada pemilihan Walikota Kendari pada tahun 2022, sehingga dengan hal itu tanpa menutup ruang masing-masing terhadap kandidat lain, masih siap maju di Pilwali

https://telisik.id/news/mantap-maju-pilwali-2024-andi-sololipu-bicara-soal-calon-wakilnya

Quote