Ikuti Kami

Panda Nababan Sebut Anies Lagi Digantung Demokrat & PKS

Panda: Sekarang itu bakal calon Anies Baswedan tidak ada dalam suasana yang tidak ada kepastian.

Panda Nababan Sebut Anies Lagi Digantung Demokrat & PKS
Politisi senior PDI Perjuangan Panda Nababan.

Jakarta, Gesuri.id - Politisi senior PDI Perjuangan Panda Nababan menilai bakal calon presiden yang akan dimajukan oleh NasDem yakni Anies Baswedan sedang digantung oleh Partai Demokrat dan PKS.

Hal ini lantaran hingga sekarang NasDem-Demokrat-PKS belum secara resmi mendeklarasikan mantan Gubernur DKI tersebut sebagai calon presiden untuk Pilpres 2024.

Baca: Pertemuan Anies-Gibran Bukan Sinyal Dukungan Jokowi

"Sekarang itu bakal calon Anies Baswedan tidak ada dalam suasana yang tidak ada kepastian," ujar Panda Nababan saat menjadi salah satu narasumber dalam acara Dua Sisi yang tayang di kanal YouTube tvOneNews pada Kamis (17/11).

Menanggapi pernyataan dari Panda Nababan, politisi Partai NasDem Effendi Choiri mengatakan, jika memang Anies sedang digantung, maka hal tersebut akan menguntungkan NasDem dan Anies.

"Justru kalau digantung sama PKS dan Demokrat seperti ini, NasDem leluasa," kata Effendi seperti dikutip Mamagini pada Jumat (18/11).

"Ya leluasa, Anies ke mana-mana, ketemu siapa saja," imbuhnya.

Dalam pernyataannya, Effendi juga menerangkan bahwa NasDem telah menaruh rasa percaya kepada Demokrat dan PKS. NasDem percaya dua partai koalisinya tidak akan berpindah ke lain 'hati'.

"Kalau urusan dengan PKS dan Demokrat, keimanannya tinggi. Keimanan politiknya tinggi terhadap Anies," tuturnya.

Meski diiming-imingi kursi kabinet, Effendi mengatakan bahwa Demokrat dan PKS tidak akan pindah haluan.

Baca: Said Ingatkan Gibran: Jokowi Lebih Bertalenta Daripada Anies

"Kami yakin bahwa keimanan Demokrat dan PKS yakin dia akan mendukung Anies. Dia tidak akan tergoda iming-iming kabinet sekian kursi," ujarnya.

Menurutnya, para politisi Demokrat dan PKS merupakan sosok yang berintegritas.

"Mereka ini pemimpin-pemimpin yang punya integritas," pungkasnya.

Quote