Ikuti Kami

Pasangan Ardjuno Sukses Gebrak Lamtim dan Lamsel

Arinal berharap melalui kegiatan ini dapat mempererat hubungan antara pasangan Ardjuno dan masyarakat.

Pasangan Ardjuno Sukses Gebrak Lamtim dan Lamsel
Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Nomor Urut 1, Arinal Djunaidi dan Sutono.

Jakarta, Gesuri.id - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Nomor Urut 1, Arinal Djunaidi dan Sutono atau pasangan Ardjuno, kembali menggebrak Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) dan Lampung Selatan (Lamsel).

Kali ini Ardjuno menggelar Pesta Rakyat bersama masyarakat Purbolinggo tepatnya di lapangan Merdeka Kecamatan Purbolinggo, Lamtim, pada Sabtu (9/11).

Pesta Rakyat dimeriahkan Andika Mahesa atau akrab disapa Babanng Tampan yang merupakan vokalis grup Kangen Band, artis Fara Dhilla yang  merupakan jebolan Dangdut Akademi 3 dan Intan Musik. Ribuan massa dari Purbolinggo dan sekitarnya memenuhi Lapangan Merdeka di depan Polsek Purbolinggo.

Ribuan massa juga berteriak “Arinal lanjutkan” dan “Ardjuno Menangkan”. Bahkan sejumlah warga yang hadir sudah membawa poster bergambar pasangan Ardjuno.

BaCa: Lima Kelebihan Gubernur Ganjar Pranowo

Hadir dalam acara Pesta Rakyat Ardjuno, antara lain Calon Wakil Bupati Lamtim Ketut Irawan, Istri Arinal Djunaidi yakni Riana Sari Arinal mantan Bupati Lamtim Zaiful Bukhori, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Lampung, pengurus PDI Perjuangan Lampung dan Lamtim, pengurus partai pendukung Arinal-Sutono dan sejumlah tokoh masyarakat setempat.

Dalam orasi politiknya di depan ribuan massa, Calon Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi menyampaikan bahwa dirinya bersama Sutono akan melanjutkan pembangunan Provinsi Lampung agar menjadi lebih baik.

Arinal mengatakan, dirinya bersama Sutono sudah lama saling mengenal. Karena itu, Arinal ingin membangun Lampung lebih baik. Begitu juga Kabupaten Lamtim akan berjaya. Karena saat menjabat Gubernur Lampung, Arinal mengatakan sudah ada beberapa program terlaksana di Lamtim.

Karena itu, lanjut Arinal, bila calon Gubernur Nomor Urut 1 menang, maka Lamtim akan berjaya. Jalan yang rusak akan dibangun, dan irigasi juga akan dibangun.

“Begitu juga Pelabuhan Maringgai Lamtim yang sudah diserahkan ke Pemprov Lampung akan lebih dimaksimalkan, sehingga bisa meningkatkan pertanian di Provinsi Lampung khususnya Lamtim,” jelas Arinal.

Lebih lanjut Arinal mengatakan, sebelum menjadi Gubernur Lampung, produksi padi hanya 2 juta ton. Kemudian setelah dirinya menjadi gubernur, produksi padi naik menjadi 3,2 ton. “Jadi pelabuhan itu nantinya bisa menopang hasil pertanian Lampung,” kata Arinal.

Karena itu, Arinal mengajak kepada seluruh masyarakat Lamtim untuk mencoblos Calon Gubernur Nomor Urut 1 dan yang ada blangkonnya pada 27 November 2024 nanti.

Arinal juga mengimbau kepada masyarakat untuk menciptakan Pilkada damai. Karena pada dasarnya semua warga di Provinsi Lampung bersaudara.

Sementara Tim Kampanye Ardjuno, Ali Johan Arif, mewakili masyarakat Purbolinggo mengucapkan terimakasih atas kehadiran Arinal Djunaidi-Sutono yang menyapa rakyat Purbolinggo. Ini membuktikan bahwa Arinal-Sutono memang merakyat.

Ali Johan mengajak kepada masyarakat untuk mendukung Arinal melanjutkan estafet kepemimpinan Provinsi Lampung periode yang kedua.

“Karena itu jangan lupa pada tanggal 27 November 2024 pilih Nomor 1 Arinal Djunaidi-Sutono. Karena Arinal Djunaidi telah mengusulkan pembangunan irigasi Marga Tiga. Sehingga masyarakat Purbolinggo Marga Tiga nantinya tidak akan kekurangan air lagi,” ungkapnya.

Sehari sebelumnya yakni pada Jumat (8/11/2024) malam, ribuan massa juga menghadiri Pesta Rakyat Ardjuno yang digelar di Lapangan Sri Tanjung, Kecamatan Tanjung Bintang, Lamsel.

Acara yang menjadi bagian dari rangkaian safari politik pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Nomor Urut 1, Arinal Djunaidi-Sutono atau yang dikenal dengan sebutan Ardjuno ini berlangsung meriah dan disambut penuh antusias oleh masyarakat setempat.

Kerumunan massa mulai tampak sejak sore dan semakin padat seiring berjalannya waktu. Terlihat banyak warga yang datang sebagai bentuk dukungan mereka terhadap pasangan Ardjuno.

Kemeriahan semakin terasa dengan berbagai suguhan lagu yang dinyanyikan Andika Mahesa atau Babang Tampan, Artis Pantura dan Intan Musik yang memanjakan massa yang hadir hingga larut dalam euforia Pesta Rakyat ini.

Di tengah alunan musik dan sorak-sorai penonton, suasana di lokasi benar-benar seperti sebuah festival yang penuh kegembiraan. Beberapa pendukung terlihat berjoget, bernyanyi, bahkan berteriak lantang "Ardjuno Menangkan" memperlihatkan semangat mereka yang tinggi.

Dengan antusiasme massa yang begitu besar, acara berlangsung meriah. Konser ini bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga menjadi ajang bagi pendukung untuk menunjukkan solidaritas dan semangat mereka dalam menyambut Pilgub Lampung 2024.

Pada sore hari sebelum berlangsung Pesta Rakyat, Arinal Djunaidi-Sutono sempat mengikuti kegiatan senam bersama ratusan emak-emak di Lapangan Sri Tanjung, Kecamatan Tanjung Bintang, Lamsel.

Antusiasme terlihat dari ratusan emak-emak yang hadir di lapangan sejak sebelum pasangan yang diusung oleh partai PDI Perjuangan itu tiba. Mereka terlihat kompak mengenakan kaos berwarna merah, seraya mengikuti setiap gerakan senam dengan penuh semangat.

Calon Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, yang hadir pada senam bersama ini mengapresiasi antusiasme warga yang hadir dan menyampaikan pentingnya menjaga kesehatan.

"Kegiatan seperti senam bersama ini sangat baik untuk kebugaran tubuh, sekaligus mempererat tali silaturahmi di antara kita. Saya senang bisa berbaur dan ikut merasakan semangat yang luar biasa dari ibu-ibu di sini," kata Arinal.

Mantan Gubernur Lampung 2019-2024 ini menambahkan bahwa selain untuk kesehatan, kegiatan senam bersama juga menjadi ajang mempererat hubungan antara pasangan Ardjuno dan masyarakat.

"Kami ingin lebih dekat dengan masyarakat Lamsel, dan kegiatan seperti ini adalah salah satu cara kami berkomunikasi langsung dengan warga," ungkap Arinal.

Kegiatan senam bersama ini menjadi bagian dari rangkaian safari politik pasangan Ardjuno di Lamsel. Selain mengikuti senam, Arinal Djunaidi juga menyempatkan diri menghibur ratusan emak-emak dengan menyumbangkan beberapa lagu.

Kemeriahan semakin memuncak saat para emak-emak ikut hanyut dan bergoyang bersama diiringi suara merdu Arinal Djunaidi sambil sesekali kompak menyuarakan dukungan untuk pasangan Ardjuno.

"Arinal Djunaidi Lanjutkan, Ardjuno Menangkan"! sorak dengan kompak para emek-emak.

Arinal berharap melalui kegiatan ini dapat mempererat hubungan antara pasangan Ardjuno dan masyarakat, serta membawa keberkahan dalam setiap langkah yang diambilnya menuju Pilgub Lampung 2024.

BaCa: Ganjar Temui Rudy di Kota Solo, Ini yang Dibahas

Tidak ketinggalan, Calon Wakil Gubernur Lampung Nomor Urut 1, Sutono, menyambangi sejumlah pelaku UMKM hingga nongkrong bersama warga di angkringan yang berjualan di sekitaran lokasi Pesta Rakyat.

Hal itu dilakukan usai Sutono mengikuti senam bersama warga yang berlangsung di Lapangan Sri Tanjung, Jati Baru, Kecamatan Tanjung Bintang, Lamsel, pada Jumat (8/11/2024).

Kehadiran Sutono disambut antusias oleh para warga dengan meminta berswafoto sambil menikmati menu angkringan.

Bejo, pemilik angkringan mengucapkan terimakasih kepada Cawagub Sutono karena telah menyambangi tempat jualannya.

“Saya sangat senang didatangi Pak Sutono. Saya memang ingin bertemu dengan beliau dan akhirnya disini bisa bertemu. Ditambah lagi Pak Sutono memborong dagangan saya dan mentraktir warga disini,” kata Bejo.

Quote