Ikuti Kami

PDI Perjuangan Adakan Survei Internal untuk Jaring Cabup Jombang

Kami mempersiapkan, dan saat ini masih melakukan survei untuk bisa mendapatkan tokoh-tokoh yang tentunya mumpuni untuk bisa memimpin Jombang

PDI Perjuangan Adakan Survei Internal untuk Jaring Cabup Jombang

Jombang, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Jombang mulai bergerak hingga akar rumput untuk menentukan sosok calon bupati yang akan diusung dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Jombang pada November 2024 mendatang.

Dengan modal 10 kursi yang diraih di DPRD Kabupaten Jombang, PDI Perjuangan optimistis memenangkan Pilbup Jombang tahun ini.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Jombang, Sadarestuwati menyampaikan, saat ini pihaknya telah melakukan survei untuk menentukan sosok yang akan diusung pada Pilbup.

“Kami mempersiapkan, dan saat ini masih melakukan survei untuk bisa mendapatkan tokoh-tokoh yang tentunya mumpuni untuk bisa memimpin Kabupaten Jombang,” ujar Estu, sapaan karib Sadarestuwati, Senin (25/3).

Menurutnya, penentuan sosok yang akan diusung PDI Perjuangan sangat penting ke depannya. Jika salah pilih, maka masyarakat yang akan dikorbankan.

“Jangan sampai kita mengulangi kesalahan beberapa kali, sehingga masyarakat lah yang akan menjadi korban,” tandasnya.

Dijelaskan Estu, sosok yang sedang disurvei bersifat menyeluruh dengan mempertimbangkan beberapa faktor.

Namun jika ada kader internal DPC PDI Perjuangan Kabupaten Jombang yang layak, maka ia akan memprioritaskan kader tersebut.

“Kalau ada kader terbaik dari internal, ya kami akan mengusungkan terbaik dari internal,” jelasnya.

Meski secara hitungan PDI Perjuangan Kabupaten Jombang dapat mengusung calon bupati sendiri, lanjut Estu, tapi pihaknya memberi sinyal bakal berkoalisi dengan parpol lain.

“Karena kami mempunyai 10 kursi, yang tentunya kami berharap bisa mengusung kepala daerah. Tapi mungkin nanti untuk mengusung kepala daerah mungkin tidak sendiri, kita butuh teman untuk bekerja sama, mungkin bisa juga koalisi dengan partai politik,” terangnya.

“Yang pasti kami harapkan adalah mendapatkan pemimpin yang benar-benar lahir dari rakyat, dan benar-benar bisa mengerti, memahami, dan mendengarkan, sekaligus merasakan apa yang sedang terjadi di tengah-tengah masyarakat,” pungkasnya.

Quote