Ikuti Kami

PDI Perjuangan Melawan KIM Plus Terjadi di Pilkada Gunung Mas

Akerman Sahidar mengajak seluruh kader mendukung pasangan Kusnadi-Daldin, terlebih pasangan ini sudah memiliki kartu tanda anggota (KTA).

PDI Perjuangan Melawan KIM Plus Terjadi di Pilkada Gunung Mas
Pasangan Kusnadi B Halijam-Daldin.

Jakarta, Gesuri.id - Kontestasi antara Koalisi Indonesia Maju (KIM) plus dan PDI Perjuangan bakal tersaji di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah 2024.

Setelah sebelumnya pasangan Jaya S Monong-Efrensia LP Umbing mendaftar sebagai calon bupati-wakil bupati ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gumas dengan berbekal KIM plus pada Rabu (28/8), giliran Kusnadi B Halijam-Daldin yang mendaftar dengan berbekal PDI Perjuangan pada Kamis (29/8).

Baca: Ganjarist Sambut Baik Posisi Ganjar & Ahok di DPP PDI Perjuangan

“Terima kasih sebesar-besarnya dan setinggi-tingginya, atas kepercayaan yang telah diberikan kepada saya dan Daldin, untuk diusung PDI Perjuangan untuk menjadi calon bupati dan wakil bupati,” ucap Kusnadi.

Untuk diketahui, Kusnadi dan Daldin bukan nama baru bagi masyarakat Gumas. Kusnadi pernah mengikuti Pilkada Gumas 2008, walau kemudian dirinya dan pasangan calon saat itu mengalami kekalahan dari pasangan Hambit Bintih-Arton S Dohong.

Di Pilkada Gumas 2013 ada empat bakal calon bupati dan wakil bupati, yakni Jaya S Monong-Daldin, Aswin Usup-Yundae, Hambit Bintih-Arton S Dohong, dan Kusnadi B Halijam-Barthel D Suhin. Saat itu pasangan Kusnadi B Halijam-Barthel D Suhin, Jaya S Monong-Daldin, dan Aswin Usup-Yundae mengalami kekalahan.

“Saat ini, syukur alhamdulillah, puji Tuhan, Tuhan telah menyatukan pasangan Kusnadi-Daldin untuk melakukan perubahan bagi Gumas. Kami juga sudah belajar dari kesalahan dan kekalahan saat mengikuti pilkada sebelumnya,” terangnya.

Sementara itu, Ketua DPPDI Perjuangan Gumas Akerman Sahidar mengajak seluruh kader mendukung pasangan Kusnadi-Daldin, terlebih pasangan ini sudah memiliki kartu tanda anggota (KTA).

“Saya akan turun untuk membantu pemenangan pasangan ini,” tegas Akerman.

Baca: Ganjar Pranowo Tegaskan Tak Berniat Ikuti Pilkada

Lainnya, Ketua KPU Gumas Elfrinst G Tumon menyatakan pasangan Kusnadi-Daldin merupakan pasangan kedua yang mendaftar sebagai calon bupati dan wakil bupati di Pilkada Gumas 2024.

“Dokumen syarat calon sudah kami terima dan lengkap. Nanti akan kami verifikasi lagi,” kata dia.

Jika menilik komposisi partai pengusung dan pendukung pasangan calon Jaya-Efrensia dan Kusnadi-Daldin, maka tertutup kemungkinan untuk muncul calon lain.

Quote