Ikuti Kami

PDI Perjuangan Papua Barat Punya Strategi Menangkan Ganjar di Bumi Kasuari

Ganjar juga sudah tidak asing bagi masyarakat Indonesia, khususnya Papua Barat.

PDI Perjuangan Papua Barat Punya Strategi Menangkan Ganjar di Bumi Kasuari
Capres Ganjar Pranowo.

Manokwari, Gesuri.id – DPD PDI Perjuangan Papua Barat siap memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden Indonesia. Bahkan, sudah memiliki strategi yang disiapkan PDI Perjuangan untuk memenangkan Ganjar di Bumi Kasuari.

Baca Mengulik Gaya Kepemimpinan Transformasional Ganjar Pranowo

“Yang jelas khusus untuk wilayah Papua Barat kita komit memenangkann Ganjar Pranowo sebagai Presiden. Ganjar juga sudah tidak asing bagi masyarakat Indonesia, khususnya Papua Barat,” ujar Ketua DPD PDI Perjuangan Papua Barat, Markus Waran, baru–baru ini.

PDI Perjuangan Papua Barat, kata Waran, juga berencana melaksanakan sejumlah kegiatan dengan menghadirkan Ganjar di Papua Barat.

“Dalam waktu dekat kami akan komunikasi untuk nantinya ada beberapa kegiatan, kami akan menghadirkan Pak Ganjar untuk melakukan aktivitas kesehariannya pada wilayah dan daerah lain di Papua Barat dan Papua Barat Daya. Dalam bulan Juli ini,” katanya.

Baca Relawan Prabowo di NTB Pindah Haluan Dukung Ganjar Pranowo

Mengenai strategi memenangkan Ganjar, Waran mengaku sudah ada strategi yang disiapkan. Namun hal itu masih menjadi rahasia partai.

“Nanti setelah ada calon wakil presiden yang ditentukan oleh Ibu Ketua Umum, maka apa yang diperintahkan DPP itu yang kami tindak lannjuti, sehingga tidak ada yang keluar dari garis komando itu,” tandasnya.

Quote