Ikuti Kami

Pendukung Jokowi-Kiai Ma'ruf Meriahkan Debat Perdana

Pendukung Jokowi-Kiai Ma'ruf meriahkan suasana di area lokasi debat, Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (17/1).

Pendukung Jokowi-Kiai Ma'ruf Meriahkan Debat Perdana
Pendukung Jokowi-Kiai Ma'ruf meriahkan suasana di area lokasi debat, Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (17/1). Foto: Gesuri.id/ Gabriella Thesa Widiari.

Jakarta, Gesuri.id - Keseruan para pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin menjelang beberapa jam sebelum debat perdana Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019, kemeriahan mulai nampak di area lokasi debat, Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (17/1).

Tak hanya para pendukung pasanga petahana saja yang nampak memadati lokasi debat, nampak pula para pendukung paslon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Diantara keduanya diberi ruang kosong sebagi sekat untuk menghindari kericuhan.

Baca: Kiai Ma'ruf Akui Tak Ada Persiapan Khusus Jelang Debat

Berdasarkan pantauan di lokasi, para pendukung pasangan petahana nampak mengenakan pakaian berwarna putih merah. Dengan semangat, mereka menerikan yel-yel untuk mendukung Jokowi-Ma'ruf Amin.

"Jokowi, yes, yes, yes, sekali lagi," seru para pendukung Jokowi-Ma'ruf. Lalu dilanjutkan dengan bernyanyi, "Jokowi wae mas. Jokowi wae. Ojo liyane. Ojo Liyane. Jokowi wae (Jokowi saja mas, Jokowi saja, jangan yang lain, jangan yang lain, Jokowi saja)."

Yel-yel para pendukung Jokowi pun mendapatkan balasan dari para pendukung Prabowo. Mereka yang mayoritas mengenakan pakaian biru, membalas dengan nyanyian, "Prabowo siapa yang punya, Prabowo siapa yang punya, yang punya Indonesia," seru mereka.

Baca: Debat Perdana, Jokowi-Kiai Ma'ruf Adakan Simulasi Teknis

Sepertin diketahui, KPU menggelar debat perdana capres-cawapres dengan tema yang dibahas seputar hukum, HAM, korupsi dan terorisme. Debat akan dimulai pukul 20.00 WIB dan digelar selama sekitar 90 menit.

Quote