Ikuti Kami

Pilkada Sarolangun 2024, Hilal-Aang Purnama Resmi Diusung PDI Perjuangan

Rekomendasi Partai berlambang benteng itu diterima Hilallatil Badri bersama Aang Purnama di markas besar PDI Perjuangan di Jakarta.

Pilkada Sarolangun 2024, Hilal-Aang Purnama Resmi Diusung PDI Perjuangan
Hilallatil Badri dan Aang Purnama saat menerima rekomendasi dari partai PDI-Perjuangan untuk maju pada pilkada Sarolangun 2024.

Jakarta, Gesuri.id - Pasangan Hilallatil Badri dan Aang Purnama sebagai Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun Priode 2024-2029 pada pilkada serentak 2024 resmi di usung oleh Partai PDI Perjuangan.

Rekomendasi Partai berlambang benteng itu diterima Hilallatil Badri bersama Aang Purnama di markas besar PDI Perjuangan di Jakarta pada Senin (5/8/2024) oleh DPP PDI Perjuangan didampingi Ketua DPD PDI Perjuangan Edi Purwanto.

Dengan diterimanya rekomendasi partai PDI Perjuangan ini semakin memantapkan pasangan Hilallatil-Badri untuk melaju dalam Pilkada Sarolangun 2024 setelah sebelumnya mendapatkan rekomendasi dari Partai Demokrat dan Partai Nasdem, dengan total keseluruhan 6 kursi.

Maka, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun Hilal dan Aang, sudah dapat memenuhi syarat sebagai bakal calon Bupati dan siap untuk mendaftarkan diri ke KPU pada akhir Agustus mendatang sebagai calon yang siap merebut Kursi BH 1 S.

Hillalatil Badri mengatakan, bahwa dirinya sebagai kader sangat bersyukur atas Rekomendasi dan kepercayaan dari Partainya PDI Perjuangan, yang sudah percaya untuk mendukung dirinya bersama Aang Purnama sebagai pasangan calon yang siap maju pada pilkada Sarolangun.

Menurutnya, pemberian rekomendasi tersebut merupakan bentuk dukungan nyata dari PDI Perjuangan kepada kader asli partai untuk melanjutkan perjuangan di Kab. Sarolangun. Pihaknya memiliki komitmen akan melakukan pembangunan daerah sesuai dengan arah perjuangan yang dipedomani oleh PDI Perjuangan.

”Alhamdulillah Sayo bersyukur, sebagai kader saya di percaya untuk maju di Pilbup Sarolangun bersama Aang Purnama, tentu hal ini sebagai dukungan partai kepada setiap kadernya Yang memiliki potensi untuk membangun daerah masing masing,” kata Hilal.

Tidak hanya itu saja, rasa terimakasihnya juga di ungkapkan untuk para kader PDI Perjuangan yang sudah mendukung dirinya untuk maju sebagai calon Bupati, Tidak lupa dirinya juga mengucapkan rasa yang sama kepada masyarakat, para Tim pemenangan serta simpatisan Hilal Purnama yang sudah ikut mendoakan hingga perahu Hilal Purnama saat ini siap berlayar.

”Alhamdulillah syarat Kito sudah siap untuk maju, sekarang Kito rapatkan barisan, para Tim pemenangan, simpatisan serta warga, ayo sama sama kita berjuang, agar Sarolangun Hebat 2024 – 2029 dapat terwujud,” ucapnya.

”Kita masih terus akan membuka peluang koalisi dengan parpol lainnya sehingga peluang kemenangan akan terus meningkat,” pungkasnya.

Sumber: kabarsarolangun.com

Quote