Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani optimis Paslon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 03, Pramono Anung-Rano Karno akan memenangkan Pilkada Jakarta.
Puan meminta doa dari masyarakat Jakarta agar Pram-Rano bisa menjadi gubernur dan wagub yang baru.
"Aamin, insyaallah, doain. Alhamdulillah, masyarakat Jakarta sudah memilih pemimpinnya untuk di Jakarta. Ya, insya Allah, memang suaranya akan tetap bertahan sebagai pemenang di Jakarta," ujar Puan, Selasa, 3 Desember.
Baca: Ganjar Pranowo Minta Calon Kepala Daerah PDI Perjuangan
Ketua DPR itu juga yakin Pilkada Jakarta akan berlangsung satu putaran. Hal ini melihat hasil hitung cepat perolehan suara Pram-Rano yang mendekati 50 persen.
"Insyaallah," ujarnya.
Seperti diketahui Pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga (3), Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel) menguasai Jakarta Timur karena meraih suara terbanyak di sembilan dari 10 kecamatan yang ada.
Ketua KPU Jakarta Timur, Tedi Kurnia di Jakarta, Selasa, menyebutkan, hasil ini terungkap dalam rapat pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara Pilkada Jakarta tingkat Kota Jakarta Timur di Cawang sejak Senin (2/12) hingga Selasa ini.
Baca: Ganjar: Koster-Giri Menang di Bali Berkat Dukungan Masyarakat Adat
Sembilan kecamatan yang dikuasi oleh pasangan Pram-Doel itu, yakni Matraman, Pulogadung, Cakung, Jatinegara, Duren Sawit, Kramat Jati, Ciracas, Cipayung, dan Makasar.
Sementara pasangan calon nomor urut satu (1), Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) hanya unggul di satu kecamatan, yakni Kecamatan Pasar Rebo dengan perolehan 45.601 suara