Ikuti Kami

Rakerdasus Banteng Jatim, Pertegas Target Kemenangan di Pilkada Serentak

Said menegaskan target kemenangan pilkada di Jatim yakni di 33 dari 38 kabupaten dan kota.

Rakerdasus Banteng Jatim, Pertegas Target Kemenangan di Pilkada Serentak
Wakil Sekjen Bidang Komunikasi DPP, Adian Napitupulu berkesempatan membuka rakerdasus. 

Jakarta, Gesuri.id - Rapat Kerja daerah khusus (rakerdasus) DPD PDI Perjuangan Jawa Timur menegaskan kemenangan bagi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur, Tri Rismaharini – KH Zahrul Azhar Asumta (Risma – Gus Hans).

Ketua DPP sekaligus Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim, MH Said Abdullah dalam pidatonya menyampaikan, rakerdasus  menjadi forum penting bagi para kader Banteng untuk merespons langsung perintah Dewan Pimpinan Pusat (DPP) memenangkan pasangan Risma-Gus Hans.

“Kemenangan Risma-Gus Hans adalah tanggung jawab moral dan politik seluruh kader di setiap tingkatan, baik di daerah maupun di provinsi hingga tingkat paling bawah, Ranting dan Anak Ranting,” kata Said di Vasa Hotel Surabaya, Kamis (26/9).

Baca: Ganjar Ajak Kader Banteng Jambi Kompak dan Solid

Dalam pidatonya Said juga menegaskan target kemenangan pilkada di Jatim yakni di 33 dari 38 kabupaten dan kota.

Daerah-daerah seperti Surabaya, Ponorogo, Ngawi, Kabupaten Malang, Trenggalek, Gresik, hingga Blitar diharapkan menjadi basis kuat bagi kemenangan Risma-Gus Hans.

“Dari Surabaya hingga Ponorogo, Ngawi, Malang, Trenggalek, hingga Gresik dan Blitar, kita wajib menang. Di 33 kabupaten/kota kita akan sapu bersih. Ini adalah kesempatan kita untuk menunjukkan kepada DPP, khususnya Ketua Umum, bahwa PDI Perjuangan Jatim tidak akan kendor dalam memenangkan Pilkada,” tegas Said.

Rakerdasus juga mematok target suara bagi setiap DPC dalam upaya memenangkan pasangan Risma-Gus Hans.

“Ini adalah penugasan partai, tidak boleh tidak. Semua kader harus memenangkan Risma-Gus Hans,” ujarnya.

Wakil Sekjen Bidang Komunikasi DPP, Adian Napitupulu berkesempatan membuka rakerdasus. Ia menganggumi aura kemenangan yang luar biasa bagi pasangan calon Risma dan Gus Hans di Jawa Timur. 

“Terima kasih untuk acara yang luar biasa ini, auranya terasa sekali. Ada aura kemenangan yang luar biasa besar bagi Bu Risma dan Gus Hans serta calon kepala daerah dan wakil kepala daerah di kabupaten dan kota di Jatim dari PDI Perjuangan,” kata Adian.

Tentang sosok Risma, Adian punya kesan tersendiri. Aktivis 98 ini mencontohkan, saat kekeringan melanda kawasan Bogor Risma sebagai Menteri Sosial kala itu langsung menanyakan kondisi rakyat melalui dirinya.

Berkat saran dan bantuan Risma, akhirnya Bogor terhindar dari kekeringan dan dibangun gampir 50 sumur bor.

Baca: Ganjarist Komitmen Setia Dukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2029

“Satu tahun lalu terjadi kekeringan kabupaten bogor jadi kita harus kirimkan bantuan air lalu bu risma telfon saya dan menyarankan saya bikin sumur bor,” tuturnya.

Selain itu, Rakerdasus diikuti 1.500-an kader dari unsur tiga pilar partai. Pengurus DPC, 666 Ketua PAC se-provinsi, legislator dari berbagai tingkatan, serta calon kepala daerah dan wakil kepala daerah kader PDI Perjuangan.

Rakerdasus dibuka dengan pagelaran seni tari dan musik menyanyikan jingle Jatim Resik-resik. Selain itu, pembacaan puisi karya Bung Karno: Aku Melihat Indonesia.

Quote