Jakarta, Gesuri.id - Dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan, Relawan Barisan Pakarno (Pramono Anung - Rano Karno) menggelar kegiatan senam sehat dan pengobatan serta cek kesehatan gratis kepada warga Petamburan di lingkungan RW 09, pada Minggu 20/10/24, serta acara Ngobrol bareng Mas Pram - Rano bersama tokoh pemuda jakarta dan warga masyarakat di jalan Administrasi Negara II depan Pusdiklat LAN RI, Jakarta pusat.
Ketua Umum Relawan Barisan Pakarno, Kencana Wulan, mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu aksi nyata Relawan Barisan Pakarno, bertujuan untuk memberikan informasi dan edukasi, "Sehat itu penting loh, kalau SDM nya sehat maka kota jakarta nya juga sehat", jelasnya.
Dalam kegiatan tersebut juga menghadirkan Rano Karno atau lebih akrab disapa masyarakat Bang Doel pada sesi dialog interaktif bersama Tokoh Pemuda dan masyarakat untuk membahas tentang persoalan-persoalan yang ada di jakarta.
"Semoga melalui ngobrol bareng Bang Doel bersama Tokoh Pemuda jakarta dan warga masyarakat kita dapat lebih mengetahui permasalahan-permasalahan yang dihadapi warga, dan semoga dengan beberapa program yg kita sosialisasikan kepada masyarakat dapat menambah kepercayaan masyarakat untuk dapat memilih Mas Pram dan Bang Doel dalam memimpin jakarta", imbuhnya.
Relawan Barisan Pakarno berkeyakinan dapat memenangkan 1 putaran dengan mengantongi suara sebanyak 56% untuk pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Promono Anung - Rano Karno dalam pilkada 2024-2029.
"Semoga kegiatan yang kami gelar dapat menyentuh hati warga Petamburan khususnya dan warga sekitar sehingga kita dapat memperoleh kemenangan 56% dengan 1 putaran untuk Mas Pram dan Bang Doel". Pungkasnya.