Sukoharjo, Gesuri.id - Relawan Ganjar-Mahfud menggelar doa bersama lintas agama untuk mendoakan kemenangan paslon nomor urut 3. Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo ikut hadir memberikan orasi.
Kegiatan yang digelar Kamis (28/12/2023) itu merupakan kolaborasi antara Jaringan Militen Ganjar (Jaritangan) Sukoharjo bersama Komunitas Anjani Indonesia. Kegiatan itu digelar di Rumah Makan Bhend Redjo, Kartasura, Sukoharjo dan diikuti massa relawan dari berbagai daerah.
Para relawan memadati lokasi sejak pukul 18.30 WIB. Namun, kegiatan baru dimulai pukul 19.26 WIB saat Rudy sudah terlihat hadir di lokasi.
Ketua Panitia, Ari Kristiati mengatakan ini digelar untuk mendoakan kemenangan Ganjar-Mahfud di Pemilu 2024. Ada perwakilan dari agama Katolik, Islam, Kristen, Hindu, dan Konghucu.
"Semoga pemimpin-pemimpin pengambil kebijakan bisa lebih bijak dalam menentukan kebijaksanaannya. Tidak memihak pasangan lain, tidak cawe-cawe, karena pemimpin harus netral," kata Ari saat memberikan sambutan di Rumah Makan Bhend Redjo, Kamis (28/12/2023).
"Kita berdoa supaya Bapak Ganjar-Mahfud bisa menang satu putaran. Tidak usah banyak-banyak, satu putaran saja ya," sambung dia.
Acara doa bersama ini juga digelar sebagai bentuk dukungan agar Ganjar-Mahfud bisa menang 1 putaran. Mereka juga berharap Pemilu 2024 terselenggara aman dan damai.
"Ini doa lintas agama dalam rangka kemenangan Bapak Ganjar-Mahfud. Karena terus terang kami semua prihatin dengan keadaan situasi yang sangat memprihatinkan ini," tuturnya.
"Hanya doa yang bisa kami panjatkan pada Allah semoga Pak Ganjar-Mahfud nanti bisa menang menjadi presiden pemimpin bangsa Indonesia yang kita cintai," sambungnya.
FX Rudy yang hadir dalam acara itu juga ikut memberikan orasi. Dia menjelaskan 21 program dari pasangan Ganjar dan Mahfud.
"Maju tak gentar, pilih Pak Ganjar. Tidak pernah takut coblos Pak Mahfud," tutur Rudy.
Kegiatan doa bersama malam itu kemudian ditutup dengan deklarasi dukungan untuk Ganjar dan Mahfud. Massa relawan ramai-ramai berkumpul dengan mengangkat KTP milik mereka dan berkomitmen akan terus mendukung paslon nomor urut 3 itu.