Tasikmalaya, Gesuri.id – Tim Koordinasi Relawan Ganjar Jawa, Dr. Basuki Rahmat mengatakan jika sejumlah simpul relawan Ganjar Pranowo pun tak sedikitpun merasa khawatir atau inferior duet Anies Baswedan dan Cak Imin dalam menghadapi Pilpres 2024. Hal tersebut menanggapi pernyataan Rektor Institut Agama Islam Tasikmalaya Dr. Abdul Haris.
Baca: Survei Kompas: Pemilih NU Condong ke PDI Perjuangan dan Ganjar Pranowo
"Karena jaringan kita sudah lama bekerja dan sekarang sudah memperkuat soliditas hingga tingkat desa," kata tim Koordinasi Relawan Ganjar Jawa itu, Kamis (7/9).
Apalagi si rambut bodas (si Rambo) memiliki ceruk pemilih sendiri, yakni pemilih rasional, non sektarian, dan berbasis akar rumput.
"Kemudian NU juga seperti dikatakan Ketua PBNU Gus Yahya tidak berada di bawah kendali Cak Imin, " kata Uki sapaan akrabnya.
Selain itu dalam sejumlah survey, elektabilitas Anies sebagai bacapres masih jauh bi bawah Ganjar dan Prabowo. Begitupun Cak Imin yang jadi pasangannya, elektabilitasnya masih rendah kendati PKB sebagai partai yang dinahkodainya berada di papan atas.
Sebelumnya, Rektor Institut Agama Islam Tasikmalaya Dr. Abdul Haris mengatakan bersandingnya duet Anies Baswedan dan Cak Imin dalam menghadapi Pilpres 2024 dinilai sejumlah pihak sebagai pertanda bahaya bagi calon lawannya nanti. Sebab duet itu dianggap sebagai representasi tokoh yang berpotensi jadi perekat bangsa.
Karena Anies diketahui merupakan kader Muhammadiyah dan Cak Imin merupakan kader NU dan memiliki garis keturunan pendiri dan ulama dari NU yakni KH Bisri Syansuri.
"Mereka berdua sama-sama didukung jaringan organisasi dan komunitas Islam. Ketika mereka berdua bersebrangan, aksi goreng menggoreng diantara kubu mereka tak bisa dibendung. Nah ketika bersatu tentu bisa diminimalisasi dan suasana pilpres bisa lebih sejuk, " katanya saat dihubungi, Kamis (7/9).
Baca Mengulik Gaya Kepemimpinan Transformasional Ganjar Pranowo
Dengan modal itu kata dia, maka ini jadi semacam alarm bahaya bagi calln lawannya. Maka duet "Amin" ini perlu dihadapi duet yang lebih ampuh baik oleh Ganjar Pranowo selaku bakal Capres dari koalisi PDI Perjuangan, PPP, Hanura dan Perindo maupun Prabowo Subianto yang diandalkan koalisi yang diperkuat Gerindra, Golkar, PAN, PBB dan Gelora itu.