Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPR RI, Rieke Diah Pitaloka Berkunjung ke- DPC PDI Perjuangan Garut, Minggu (4/11/2024). Dalam Kunjunganya Rieke berkoordinasi dengan pengurus partai tentang pemenangan Pilkada yang diusung oleh Partai PDI Perjuangan baik di tingkat Provinsi dan Tingkat Kabupaten.
Rieke Diah pitaloka datang bersama politisi sekaligus Anggota DPR Provinsi Jawa Barat Fraksi PDI Perjuangan, H Memo Hermawan.
Kedatangan keduanya disambut langsung oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Garut, Yudha Puja Turnawan beserta Jajaran Pengurus Partai dan Anggota DPRD Garut terpilih.
Kehadiran Rieke Diah Pitaloka, membuat heboh jajaran pengurus dan kader partai PDI Perjuangan Garut. Tokoh wanita dengan latar belakang aktris, penulis, penyanyi, pembawa acara, dan politikus Indonesia keturunan Sunda ini, mengajak makan bakso kepada jajaran DPC PDI Perjuangan yang hadir.
Jajaran DPC PDI dan Kader memanfaatkan momentum itu untuk berswa foto bersama Rieke Pitaloka. Semua tampak akrab. Tak ada sekat. Semua larut dalam euforia kegembiraan dan persaudaraan.
Dalam kesempatan itu, Rieke mengapresiasi atas sambutan dari Ketua DPC PDI Perjuangan Garut Yudha Puja Turnawan yang mengajaknya untuk membuat yel-yel untuk Paslon nomor 02. Baik Untuk pasangan Jeje-Ronal untuk Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat dan Syakur-Putri untuk Bupati dan Wakil Bupati Garut.
"Tanggal 27 Desember datang ke TPS. Buka surat suara. Nomer sabaraha ???? Lalu dijawab nomor Dua. Buka Dikit jossss. Syakur-Putri Josssss," pungkasnya.