Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Timur (Kaltim), Safaruddin memastikan PDI Perjuangan memberikan dukungannya kepada pasangan Isran Noor-Hadi Mulyadi di Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur di Kaltim.
"Benar ada pemberian dukungan dari DPP (Dewan Pimpinan Pusat) PDI Perjuangan, yang akan menerima yaitu pasangan Isran Noor-Hadi Mulyadi," ucap Safaruddin kepada Korankaltim.com, Rabu (14/8).
Baca: Efek Ganjar di Pilkada 2024 Usai Jadi Elit PDI Perjuangan
Dukungan PDI Perjuangan sebenarnya sudah terlihat beberapa waktu lalu, sejak pemberian surat tugas yang hanya ditujukan kepada Isran Noor-Hadi Mulyadi.
"Sebetulnya arah dukungan PDI Perjuangan itu bisa terlihat dari pemberian surat tugas dari beberapa waktu lalu, karena surat tugas itu kita hanya tujukan kepada pasangan Isran Noor-Hadi Mulyadi," tuturnya.
Baca: Ganjarist Sambut Baik Posisi Ganjar & Ahok di DPP PDI Perjuangan
Rabu, (14/8) pemberian dukungan kepada beberapa pasangan bacalon kepala daerah akan dilaksanakan oleh DPP PDI Perjuangan.
PDI Perjuangan merupakan suara penentu nasib Isran-Hadi di Pilkada Kaltim. PDI Perjuangan yang memiliki sembilan kursi di parlemen akan menggenapkan syarat dukungan minimal bagi Isran-Hadi setelah partai itu sebelumnya mendapat dukungan Partai Demokrat dengan dua kursi.