Manado, Gesuri.id - Srikandi Relawan Gapura Nusantara (RPN) Sulawesi Utara memastikan beri dukungan untuk calon presiden yang diusung PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo.
Baca Mengulik Gaya Kepemimpinan Transformasional Ganjar Pranowo
Lewat juru bicara RPN Sulut, Livi Walangitan, para srikandi ini menyatakan dukungannya untuk Ganjar yang dianggap setia.
Agar dapat konsisten dalam memberi dukungan, Livi mengungkapkan, pihaknya sering melaksanakan pertemuan.
Salah satunya yang terlaksana pada Selasa (22/8/2023) di Hotel Aston Manado, sebagai bentuk silaturahmi dan konsolidasi.
“Intinya kami ini mengajak para wanita yang ada di Sulawesi Utara khususnya di Kota Manado untuk mendukung calon presiden kita Bapak Ganjar. Mari kita semangat mendukung Pak Ganjar karena kita, para wanita yang ada di Kota Manado ini adalah wanita-wanita yang militan, hebat dan berkualitas,” ujar Livi didampingi para pengurus dan anggota Srikandi RGN.
Bagi Livi dan para srikandi lainnya, Ganjar adalah orang yang setia, tidak hanya pada keluarga, tapi juga sebagai pemimpin rakyat.
“Pak Ganjar adalah sosok yang setia juga kepada NKRI, buktinya beliau orang yang merakyat, serta semangat dalam menjaga NKRI. NKRI itu harga mati, jadi mari kita bersama Pak Ganjar,” kata Livi.
Sebagai bentuk dukungan nyata, para Srikandi RGN Sulut aktif dalam berbagai kegiatan kemasyarakatan maupun sosial.
Baca; Survei Kompas: Pemilih NU Condong ke PDI Perjuangan dan Ganjar Pranowo
Terutama, dalam hal membantu masyarakat yang berada dalam situasi ekonomi lemah, maupun dalam kemalangan lainnya.
Sambil menyebarkan informasi tentang Ganjar Pranowo, para Srikandi juga tidak lupa mengajak semua pihak khususnya para ibu untuk turut serta menjadi bagian dalam Pemilu 2024.
“Ayo kita bersatu untuk mendukung dan menyukseskan Pemilu 2024,” pungkas Livi.