Dompu, Gesuri.id – Pasangan Calon Gubernur/Wakil Gubernur NTB nomor urut 2, TGH. Ahyar Abduh dan H. Mori Hanafi, SE, M.Comm (Ahyar-Mori) mengukuhkan lima tim relawan mereka di Dompu, Senin (19/3). Tim ini akan menjadi penyokong proses penggalangan dukungan untuk pasangan Ahyar-Mori di Pilkada NTB 2018 ini. Adapun lima tim yang diukuhkan pasangan Ahyar-Mori adalah Tim Koalisi Parpol, Tim Teritorial, Tim Relawan, Tim Srikandi dan Tim Gema Ahyar Mori.
Sepanjang kegiatan tersebut, dukungan dari tim di Dompu sangat luar biasa. Mereka begitu bersemangat untuk bertemu dengan pasangan Ahyar-Mori yang mengusung slogal “NTB untuk Semua” ini. Masyarakat bahkan sampai berjubel memenuhi jalan menuju lokasi gedung tempat pengukuhan.
Selain itu, Ahyar-Mori juga menyempatkan diri untuk mendatangi PKL di Kelurahan Doro Tangga. PKL di daerah ini merupakan salah satu contoh sukses dengan pilihan berwirausaha mereka. Salah satu pemilik kedai kopi yang dimiliki Ustadz Fauzi, merupakan kisah nyata kesuksesan tersebut.
Di hari yang sama, pasangan Ahyar-Mori juga menyambangi masyarakat secara langsung dengan melakukan blusukan ke desa-desa yang ada di wilayah Dompu. Agenda ini berlanjut hingga menuju Desa Pekat yang terletak di perbatasan Tambora untuk bersilaturahim dengan masyarakat yang ada disana.
Kepada wartawan, Mori Hanafi mengutarakan pandangannya tentang kondisi masyarakat Dompu yang dijumpainya. Mori mengaku berbahagia bisa bertemu langsung dengan masyarakat Dompu.
Saat ini Kabupaten Dompu telah mengalami kemajuan yang cukup signifikan dengan hadirnya berbagai komoditas pertanian dan perkebunan. Dua komoditas yang tengah menjadi primadona masyarakat Dompu adalah tebu dan jagung. Dua komoditas tersebut telah membawa perubahan yang cukup banyak di tengah masyarakat Dompu.
Mori pun mengapresiasi pencapaian yang menurutnya juga berkat kebijakan Bupati Dompu, Drs. H. Bambang M. Yasin ini. Mori menilai, masyarakat dan seluruh pemangku kebijakan Dompu saat ini perlu mendorong kemajuan ini ke titik pencapaian baru.
Ia menilai, setelah sukses mengembangkan komoditas tebu dan jagung, sudah saatnya masyarakat di Dompu menyongsong fase baru dengan menggalakkan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang akan menyokong industri pengolahan.
Bagi Mori Hanafi, strategi memperkuat UMKM berbasis industri pengolahan komoditas lokal ini adalah salah satu strategi yang telah dituangkan dalam sejumlah program pasangan Ahyar-Mori. Salah satu dari enam program kerja NTB untuk Semua yang diusung Ahyar-Mori adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat, mempercepat penurunan angka kemiskinan, dan mengembangkan keunggulan daerah.
Melalui program ini, Ahyar-Mori bertekad melahirkan 10.000 wirausahawan desa (villagepreneur) dan menggagas 1.000 Koperasi Syari’ah Masjid. Selain itu, membangun daerah khusus bisnis UMKM dan Menggalakkan Gerakan Pakai dan Cinta Produk Lokal NTB.