Jakarta, Gesuri.id - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali, Wayan Koster-Tjok Oka Arta Ardana Sukawati (Koster-Ace) kembali mendapat dukungan dari masyarakat Buleleng. Kali ini giliran ribuan warga Kecamatan Sukasada, menyambut kedatangan mereka di Lapangan Umum Desa Panji, Buleleng, Rabu (4/4).
Kemeriahan dan dukungan tanpa henti yang mengalir bagi paslon nomor urut 1 setiap kali mereka menggelar simakrama ke tengah masyarakat Buleleng. Hal ini ternyata membawa kebahagian bagi Ketua DPC PDI Perjuangan Buleleng, Agus Suradnyana.
Kebahagiannya itu bukan tanpa alasan, Agus mengungkapkan bahwa selama Koster menjabat sebagai anggota DPR RI selama 3 periode, Koster telah banyak membantu pembangunan yang dibutuhkan oleh masyarakat Gumi Panji Sakti.
Lebih lanjut Agus mengatakan selama ini dia telah melihat kesungguhan Koster dalam membangun Kabupaten Buleleng, hal itulah yang membuatnya yakin cagub usungan PDI Perjuangan akan terpilih dan mampu mempercepat proses pembangunan di Buleleng.
Baca : Transparansi Dana Kampanye, Koster Gandeng Akuntan Publik
"Inilah pola satu jalur, sehingga percepatan pembangunan Buleleng bisa segera terealisasi. Jadi di utara pun bisa berkembang seperti di selatan," ucap Agus.
Adapun dalama acara simakrama Koster-Ace ini, banyak diwarnai dengan parade budaya. Nampak juga sejumlah tokoh dari PDI Perjuangan seperti Nyoman Sutjidra, Nyoman Rai dan Gede Kesuma Putra.(gie)