Jakarta, Gesuri.id - Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Charles Honoris bertekad membuat Jakarta jadi sentra kuda pacu di Tanah Air.
Charles Honoris terpilih sebagai Ketua Pordasi Jakarta periode 2025-2029 setelah menjadi calon tunggal dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) Pordasi Jakarta 2025 di Hotel Novotel Jakarta Gajah Mada, Jumat (25/4) siang.
Politikus partai PDI Perjuangan itu melanjutkan kepemimpinan Aryo, yang kini jadi Ketua Umum PP Pordasi.
Baca: Ganjar Pranowo Harap Masalah Gas Melon Cepat Tuntas
"Tentunya apa yang ingin kami lakukan, ya kami akan melanjutkan apa yang sudah dijalankan oleh pengurus sebelumnya, yang hari ini sudah menjadi Ketua Umum Pordasi, Mas Aryo," katanya di Jakarta.
"Kami tentunya ke depan juga akan membangun ekosistem yang lebih baik untuk komunitas berkuda, baik itu di cabang olahraga equestrian maupun kuda pacu," tambah Charles Honoris.
Charles juga menyampaikan bahwa Pordasi Jakarta di bawah komandonya akan terus selaras dengan keinginan dan mimpi PP Pordasi, yakni menjadikan Jakarta sebagai pusat olahraga berkuda ke depannya.
"Tadi sudah disampaikan oleh Mas Aryo sebagai Ketua Umum Pordasi, kami ingin ke depan Jakarta menjadi sentra kuda pacu, bukan saja di Indonesia tetapi di dunia internasional, dengan adanya fasilitas pacuan kuda yang akan dibangun segera di Pulo Mas," terangnya.
Selain itu, Charles Honoris juga mengungkap dua target yang dicanangkan olehnya bersama Pordasi Jakarta. Pertama dengan melanjutkan berbagai ajang yang dijalankan oleh pengprog, baik di tingkat daerah maupun nasional.
Baca: Ganjar Pranowo Mempertanyakan Klaim Sawit Sebagai Aset Nasional
Untuk target khusus, kata Charles, Pordasi Jakarta di bawah pimpinannya akan menyiapkan para atlet berkuda Jakarta bisa ikut dan berprestasi di PON 2028.
"Kalau kemarin kami menjadi juara umum dengan mendapatkan 4 medali emas di kuda pacu dan 4 medali emas di equestrian, ya ke depan harapannya kita tetap menjadi juara umum dengan jumlah medali emas yang lebih banyak," jelasnya