Ikuti Kami

Jaga Budaya Nusantara dengan Berpolitik dalam Teknologi

PDI Perjuangan berkomitmen untuk berpolitik dalam kebudayaan dan teknologi guna menangkal 'serangan' budaya dari luar.

Jaga Budaya Nusantara dengan Berpolitik dalam Teknologi
Politisi PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko.

Bandung, Gesuri.id - Kader PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko berkomitmen mengawal aspirasi masyarakat adat Sunda dan masyarakat adat di seluruh Nusantara.

Budiman menjelaskan, PDI Perjuangan berkomitmen dalam rapat kerja nasional sebelumnya, untuk berpolitik dalam kebudayaan dan teknologi guna menangkal 'serangan' budaya dari luar.

Baca: Budiman Rancang Metaverse Budaya Sunda

"Hanya dua hal itu yakin bisa menghadang penetrasi budaya luar, sekaligus memproteksi budaya Nusantara termasuk budaya Sunda," jelasnya, baru-baru ini di Padepokan Abah Yusuf Bachtiar, Gegerkalong, Bandung. 

Budiman juga berbicara masalah ekonomi, yakni koperasi. Ia menawarkan sebuah koperasi masyarakat adat yang dimulai dari tatar Sunda. Koperasi tersebut akan dikolaborasikan dengan 9 koperasi yang sudah terbentuk.

"Kami sudah membentuk koperasi dengan memberikan penawaran dalam bidang pertanian. Saya pastikan ini bisa terwujud dengan dukungan masyarakat adat," tutur mantan anggota DPR RI dua periode tersebut

Penawaran program ekonomi kerakyatan yang disampaikan Budiman disambut baik. Beberapa program pertanian lalu disampaikan perwakilan masyarakat adat Sunda yang hadir.

Mereka berkomitmen mengembangkan program untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi dalam masyarakat adat. Mengakhiri kegiatan Audiensi itu, Budiman Sudjatmiko memperoleh penghormatan dengan penyematan totopon atau ikat kepala Sunda.

Baca: Puan Ingatkan Kader Banteng Sulut Tetap Solid!

Selain itu, Budiman juga menerima penyerahan pusaka kujang sebagai tanda komitmen kuat dalam menjaga budaya Nusantara khususnya budaya Sunda.

"Kami berharap ada payung hukum yang menjaga kelestarian budaya Nusantara. Kami cemas dengan situasi nasional saat ini dengan ancaman budaya luar yang terindikasi akan dipaksakan pengaruhnya di Indonesia ini," kata Abah Yusuf Bachtiar yang juga sebagai salah satu tokoh sepuh budaya Sunda.

Abah berharap Budiman Sudjatmiko dan PDI Perjuangan, sebagai partai terbesar dan pemegang kekuasaan di pemerintahan, bisa mendesak kepala daerah untuk menerbitkan peraturan daerah (Perda) yang mengatur masyarakat adat, di dalamnya dan menjaga keberlangsungan budaya di daerah masing-masing yang dipimpinnya.

Quote